Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menhub Akui Pembelian Motor Listrik Lewat Subsidi Masih Jauh dari Target

Budi mengatakan, hingga September 2023, tercatat sebanyak 66.000 unit motor listrik baru dan 191 motor konversi listrik.

"Hingga September 2023 berdasarkan jumlah Sertifikat Registrasi Uji Tipe (SRUT) yang terbit, terdapat 66.000 motor listrik dan 191 motor konversi listrik dari 29 bengkel tersertifikasi. Data tersebut tentunya masih jauh dari target pemerintah," kata Budi melalui sebuah video dalam acara Inabuyer EV Expo 2023 di Gedung Smesco, Jakarta, Rabu (29/11/2023).

Berdasarkan data dari situs Sisapira.id, Rabu (29/11/2023), tercatat 4.148 unit motor yang baru tersalurkan, 4.301 pembeli terverifikasi, dan 6.557 masih dalam proses pendaftaran.

Artinya, kuota motor listrik tersisa sebanyak 184.994 unit dari total 200.000 motor listrik yang akan disalurkan pada tahun ini.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum Asosiasi Industri Sepeda Motor Listrik Indonesia (AISMOLI) Budi Setiyadi mengatakan, minimnya jumlah dealer motor listrik menjadi salah satu hambatan masyarakat membeli motor listrik berbasis baterai tersebut.

"Banyak media nanya hambatan apa kalau masyarakat beli motor listrik dengan bantuan pemerintah sebesar Rp 7 juta, dari aspek dealer belum merata," kata Budi.

Budi mengatakan, dirinya mendapatkan kabar bahwa jumlah dealer di Jember, Jawa Timur belum banyak sehingga masyarakat tak menjangkau motor listrik.

"Kami dorong pemegang merek khususnya yang mendapatkan TKDN itu 17 merek bisa cepat masuk ke pasar," ujarnya.

Lebih lanjut, Budi mengatakan, saat ini ada 500 dealer sudah terdaftar dalam sistem SISAPIRa dan 200 dealer dalam proses verifikasi.

"Jadi ada 700-an dealer di seluruh Indonesia tapi kan populasi terbanyak di Jakarta, di daerah belum banyak," ucap dia.

https://money.kompas.com/read/2023/11/29/211400626/menhub-akui-pembelian-motor-listrik-lewat-subsidi-masih-jauh-dari-target

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke