Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lotte Mall Tebar Promo Natal, Diskon hingga 80 Persen

JAKARTA, KOMPAS.com - Lotte Mall Jakarta memberikan beragam promo menarik kepada pelanggannya lewat gelaran My Christmas Wish yang berlangsung sejak akhir November kemarin hingga 1 Januari 2024.

GM Marketing Lotte Mall Jakarta Anastasia Damastuti mengungkapkan, salah satu promo belanja yang diberikan adalah belanja tengah malam atau Shop Nite Out pada tanggal 16 Desember 2023.

"Kegiatan belanja tengah malam ini dimulai sejak pukul 10.00 WIB hingga tengah malam, dimana pengunjung setia Lotte Mall dapat menikmati suasana meriah dan menjelajah beragam penawaran Istimewa," ujarnya dalam siaran pers, Minggu (17/12/2023).

Tak tanggung-tanggung, dalam gelaran itu, Lotte Mall memberikan besaran diskon hingga 80 persen. Ada lebih dari 100 tenant berpartisipasi dalam acara ini baik F&B, non F&B dan brand Lotte Departement Store.

Selain itu, selama Shop Nite Out berlangsung, para pengunjung juga bisa mengikuti Hourly Lucky Prizes. Dengan pembelanjaan minimum Rp 2 juta baik di tenant Lotte Mall maupun Lotte Department Store, maka konsumen dapat menukarkan struknya dengan 1 kupon untuk Hourly Lucky Prizes.

Konsumen yang beruntung bisa memenangkan hadiah berupa Mesin Kopi, iPad, Logam Mulai, Air Fryer, Koper, Smart TV, Gadget, voucher belanja dan masih banyak lagi hadiah menarik lainnya dengan total hadiah senilai lebih dari Rp 50 juta.

Masih dalam rangkaian program Shop Night Out, customer yang berbelanja minimum Rp 500.000 di Lotte Department Store akan mendapat Voucher Diskon senilai Rp 100.000. Voucher Diskon berlaku double nilainya menjadi Rp 200.000 mulai pukul 8 malam di tanggal 16 Desember.

Voucher diskon ini dapat dibelanjakan kembali di Lotte Department Store dengan minimum belanja Rp 1 juta.

Untuk memberikan hiburan dan menambah keseruan program Shop Nite Out, Lotte Mall bersama dengan Oppal Media menggelar Oppal Jamsation di Main Atrium yang berlangsung mulai pukul 20.00 WIB.


Selama momen “My Christmast Wish", Lotte Mall juga akan memberikan banyak benefit untuk customer yang sudah berbelanja yang akan dimulai tanggal 15 Desember 2023.

Hanya dengan minimum pembelanjaan Rp 1 juta di tenant Lotte Mall maupun Lotte Department Store, customer bisa memainkan games di vending machine untuk mendapatkan berbagai hadiah menarik, mulai voucher belanja senilai ratusan ribu rupiah, tiket nonton, koper hingga paket kosmetik.

Program cashback pun akan terus berlangsung hingga tutup tahun, dengan cashback hingga Rp 400.000 untuk minimum pembelanjaan dari Rp 2 juta hingga Rp 5 juta.

“Dengan adanya berbagai promosi dan acara panggung yang menarik, kami berharap Lotte Mall menjadi salah satu pilihan destinasi belanja yang diminati, tak hanya untuk warga Jakarta tapi juga para turis lokal dan internasional yang kebetulan berlibur di Jakarta,” pungkasnya.

https://money.kompas.com/read/2023/12/17/190000726/lotte-mall-tebar-promo-natal-diskon-hingga-80-persen

Terkini Lainnya

Harga Bahan Pokok Jumat 17 Mei 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 17 Mei 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Wall Street Berakhir di Zona Merah, Dow Sempat Sentuh Level 40.000

Wall Street Berakhir di Zona Merah, Dow Sempat Sentuh Level 40.000

Whats New
KB Bank Dukung Swasembada Pangan lewat Pembiayaan Kredit Petani Tebu

KB Bank Dukung Swasembada Pangan lewat Pembiayaan Kredit Petani Tebu

BrandzView
5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

Spend Smart
Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Whats New
Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Kemenkop-UKM Terus Lakukan  Sosialisasi dan Dorong Literasi

Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Kemenkop-UKM Terus Lakukan Sosialisasi dan Dorong Literasi

Whats New
Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Whats New
Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Whats New
Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Whats New
Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Whats New
Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Work Smart
Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Whats New
Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Whats New
Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke