Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mudik Lebaran 2024, 2,8 Juta Kendaraan Melintas di Jalan Tol Astra Infra

Ketua Gugus Tugas Lebaran Astra Infra Group Rinaldi memerinci, pada ruas Tol Tangerang–Merak, pada 31 Maret hingga 10 April 2024 tercatat sekitar 1,5 juta kendaraan melintas.

Adapun puncak arus mudik terjadi pada 5 April 2024 dengan total 176.000 kendaraan melintas.

"Upaya pelayanan terbaik telah dilakukan Astra Infra bersama Kepolisian efektif mengurai kepadatan menuju Pelabuhan Merak, yang sempat terjadi pada hari puncak arus mudik," kata dia dalam keterangan resmi, dikutip Jumat (12/2/2024).

Ia menambahkan, pada hari H Lebaran, 10 April 2024, tercatat 113.000 kendaraan melintasi ruas tol Tangerang-Merak.

Sementara itu, di Astra Infra Toll Road Cikopo–Palimanan, mencatat sekitar 977.000 kendaraan melintas pada periode 31 Maret sampai dengan 10 April 2024. Puncak arus pada ruas tol ini terjadi pada 6 April 2024 dengan jumlah sekitar 134.000 kendaraan melintas.

"Pada 10 April 2024, diterapkan rekayasa lalu lintas contra flow pada KM 87-104 pada pukul 21.56 WIB yang berlangsung hingga 11 April 2024 pukul 05.00 WIB untuk mengurai kepadatan yang sempat terjadi," imbuh dia.

Sementara, di Astra Infra Toll Road Jombang–Mojokerto, tercatat sekitar 458.000 kendaraan melintas mulai dari H-10 Lebaran hingga hari-H Lebaran. Puncak arus pada ruas tol ini terjadi pada 10 April 2024, dengan total 61.000 kendaraan melintasi ruas tol tersebut.

"Kondisi lalu lintas di Astra Infra Toll Road Jombang–Mojokerto hingga 10 April 2024 pun terpantau ramai dan lancar sepanjang arus mudik Lebaran," ujar dia.

Rinaldi menerangkan, menyambut kembalinya masyarakat selepas mudik Lebaran, Astra Infra telah mempersiapkan kesiapan infrastruktur jalan dan penyiagaan lebih dari 1300 petugas yang dilengkapi armada patroli, derek, rescue, hingga ambulance, kesiapan sarana prasarana di rest area.

Astra Infra Group juga akan melakukan pengaturan rekayasa lalu lintas. Nantinya, Astra Infra juga melakukan koordinasi intensif dengan pihak terkait seperti Kementerian PUPR, Kementerian Perhubungan, dan Korlantas Polri.

https://money.kompas.com/read/2024/04/12/205709826/mudik-lebaran-2024-28-juta-kendaraan-melintas-di-jalan-tol-astra-infra

Terkini Lainnya

Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Whats New
Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, KemenKop UKM Terus Lakukan  Sosialisasi dan Dorong Literasi

Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, KemenKop UKM Terus Lakukan Sosialisasi dan Dorong Literasi

Whats New
Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Whats New
Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Whats New
Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Whats New
Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Whats New
Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Work Smart
Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Whats New
Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Whats New
Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Whats New
Melirik Undangan Digital, Solusi Modern dan Praktis di Era Teknologi

Melirik Undangan Digital, Solusi Modern dan Praktis di Era Teknologi

Rilis
Kemenperin: Investasi China di RI Capai Rp 451,7 Triliun dalam 4 Tahun Terakhir

Kemenperin: Investasi China di RI Capai Rp 451,7 Triliun dalam 4 Tahun Terakhir

Whats New
5 Cara Transfer BRI ke DANA, Pakai HP hingga ATM

5 Cara Transfer BRI ke DANA, Pakai HP hingga ATM

Spend Smart
Standard Chartered Tunjuk Rino Donosepoetro Jadi Cluster CEO

Standard Chartered Tunjuk Rino Donosepoetro Jadi Cluster CEO

Whats New
Cara Transfer BRI ke BRI di ATM dan BRImo di HP

Cara Transfer BRI ke BRI di ATM dan BRImo di HP

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke