Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Melansir data Bloomberg, pukul 9.12 WIB rupiah berada pada level Rp 15.971 per dollar AS atau turun 16 poin (0,1 persen) dibanding penutupan sebelumnya Rp 15.955 per dollar AS.

Pengamat pasar uang Ariston Tjendra mengatakan, rupiah mengalami tekanan terhadap dollar AS karena keraguan pelaku pasar soal penurunan inflasi di AS melihat data harga impor AS bulan April mengalami kenaikan melebihi ekspektasi pasar.

"Sentimen di akhir pekan mungkin bisa mendorong pelemahan rupiah terhadap dollar AS tapi mungkin bisa tertahan di bawah Rp 16.000 karena pasar masih memiliki ekspektasi tinggi terhadap pemangkasan suku bunga acuan AS tahun ini," kata Ariston kepada Kompas.com.

Sementara itu, mengacu kurs tengah Jisdor, nilai tukar rupiah pada Jumat (17/5/2024) pada level Rp 15.978 per dollar AS, atau melemah dibanding Kamis (16/5/2024) pada level Rp 16.944 per dollar AS.

Adapun kurs di bank-bank besar di Indonesia, seperti di BRI kurs jual dipatok pada Rp 15.985 per dollar AS. Kurs jual berarti pihak bank menjual dollar AS pada posisi ini. Sementara untuk kurs beli di BRI adalah Rp 15.960 per dollar AS. Kurs beli ini berarti bila Kamu ingin menjual dollar AS maka pihak bank akan membelinya pada posisi ini.

Bank Jual Beli

BRI 15.985 15.960

Mandiri 15.965 15.945

BNI 15.980 15.960

BCA 15.982 15.962

CIMB Niaga 15.973 15.962

https://money.kompas.com/read/2024/05/20/120000326/simak-rincian-kurs-rupiah-hari-ini-di-bri-hingga-cimb-niaga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke