Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Minyak Lanjutkan Kenaikan

Kompas.com - 22/12/2011, 08:24 WIB
Ester Meryana

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com - Harga minyak mentah lanjutkan kenaikan untuk hari ketiga di New York Mercantile Exchange, Rabu (21/12/2011) waktu setempat, seiring dengan cadangan minyak Amerika Serikat mengalami penurunan terbesar dalam satu dekade ini.

Harga minyak West Texas Intermediate untuk pengantaran Februari naik 1,43 dollar AS menjadi 98,67 dollar AS per barrel di Nymex. Harga minyak pun sempat turun ke posisi 98,17 dollar AS sebelum dikeluarkannya laporan pada pukul 10:30 AM waktu Washington, kemudian naik ke harga 99,25 dollar AS per barrel.

Sementara minyak Brent untuk penetapan Februari naik 98 sen, atau 0,9 persen, menjadi 107,71 dollar AS per barrel di ICE Futures Europe exchange di London.

"Ini merupakan goncangan dan (ini) akan menjadi kondisi bagus (bullish) untuk minyak," ujar Rich Ilczyszyn, Chief Market Strategist dan pendiri Iitrader.com, di Chicago, Rabu waktu setempat.

Departemen Energi AS melaporkan pasokan minyak mentah turun 10,6 juta barrel menjadi 323,6 juta barrel. Itu penurunan terbesar sejak 16 Februari 2001. Angka tersebut meleset dari perkiraan survei Bloomberg. Analis dalam survei tersebut mengira pasokan hanya turun 2,13 juta barrel saja.

Sementara itu, Andy Lipow, Presiden Lipow Oil Associates LLC, di Houston, para penyuling sedang berusaha untuk mengurangi pasokan bulan ini untuk meminimalisasi pajak mereka di Texas. Baik Texas dan Louisiana memberlakukan pajak mereka berdasarkan nilai pasar dari pasokan sejak 1 Januari lalu. "Ini berdampak pada peningkatan ekspor dan mengurangi impor minyak mentah," ujar Lipow.

"Kondisi ini tentu akan menghilangkan ketakutan dari pasar untuk sementara," tambah Ilczyszyn.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Whats New
Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Whats New
Viral Video Pejabat Kemenhub Ajak Youtuber Korea ke Hotel, Menhub Minta Kasus Diusut

Viral Video Pejabat Kemenhub Ajak Youtuber Korea ke Hotel, Menhub Minta Kasus Diusut

Whats New
Pengertian Ilmu Ekonomi Menurut Para Ahli dan Pembagiannya

Pengertian Ilmu Ekonomi Menurut Para Ahli dan Pembagiannya

Earn Smart
Apa yang Dimaksud dengan Persamaan Dasar Akuntansi?

Apa yang Dimaksud dengan Persamaan Dasar Akuntansi?

Earn Smart
Kredit Pintar Catat Pertumbuhan Pinjaman 3,40 Persen di Sumut, Didominasi Kota Medan

Kredit Pintar Catat Pertumbuhan Pinjaman 3,40 Persen di Sumut, Didominasi Kota Medan

Whats New
Bank DKI Dorong Penerapan CSR yang Terintegrasi Kegiatan Bisnis

Bank DKI Dorong Penerapan CSR yang Terintegrasi Kegiatan Bisnis

Whats New
Butik Lakuemas Hadir di Lokasi Baru di Bekasi, Lebih Strategis

Butik Lakuemas Hadir di Lokasi Baru di Bekasi, Lebih Strategis

Whats New
Mau Bisnis Waralaba? Ada 250 Merek Ikut Pameran Franchise di Kemayoran

Mau Bisnis Waralaba? Ada 250 Merek Ikut Pameran Franchise di Kemayoran

Smartpreneur
TEBE Tebar Dividen Rp 134,9 Miliar dan Anggarkan Belanja Modal Rp 47,6 Miliar

TEBE Tebar Dividen Rp 134,9 Miliar dan Anggarkan Belanja Modal Rp 47,6 Miliar

Whats New
Gramedia Tawarkan Program Kemitraan di FLEI 2024

Gramedia Tawarkan Program Kemitraan di FLEI 2024

Whats New
J Trust Bank Cetak Laba Bersih Rp 44,02 Miliar pada Kuartal I 2024

J Trust Bank Cetak Laba Bersih Rp 44,02 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

Whats New
Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com