Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Elemen Masyarakat Bahas Dampak Kenaikan Harga BBM

Kompas.com - 13/03/2012, 10:16 WIB
Winarto Herusansono

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com — Sekitar 100 elemen dan komponen masyarakat di Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa (13/3/2012), mengadakan pertemuan di Markas Polrestabes Semarang.

Kepala Polrestabes Semarang Komisaris Besar Elan Subilan yang memimpin pertemuan mengemukakan, pertemuan ini untuk kesepahaman dalam menyikapi rencana kenaikan harga BBM pada awal April 2012 nanti.

"Penjual, pembeli, dan rakyat sebenarnya semua saudara. Jadi, jangan sampai akibat tidak puas segelintir masyarakat, Kota Semarang malah tidak kondusif," kata Elan Subilan.

Pertemuan elemen masyarakat yang dihadiri pula oleh aktivis mahasiswa dan buruh tersebut juga menyepakati bahwa aksi aksi buruh dan mahasiswa diharapkan masih dalam kondisi sejuk di ibu kota Jateng.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com