Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bulog Siap Lakukan Operasi Pasar

Kompas.com - 17/07/2012, 22:55 WIB
Ester Meryana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Utama Perum Bulog, Sutarto Alimoeso, mengatakan, Bulog siap melakukan operasi pasar bila diminta oleh Pemerintah Daerah.

"Segera. Kalau besok ada yang sudah minta, besok pun kita siap. Kita tidak ada masalah," sebut Sutarto, di Kantor Menko Perekonomian, Jakarta, Selasa (17/7/2012).

Ia menambahkan, di Bulog, saat ini, ada sekitar 468 ribu ton beras cadangan milik pemerintah. Dengan stok tersebut, Bulog pun siap melakukan operasi pasar. Sementara itu, untuk harga beras yang dipasang dalam operasi pasar sebesar Rp 6.800 per kilogram untuk Pulau Jawa dan Rp 6.900 untuk luar Jawa. Sedangkan harga beras di pasaran sudah mencapai Rp 8.000-an per kilogram.

Adapun tempat dilakukannya operasi pasar tergantung pada Pemerintah Daerah. Yang pasti, kata Sutarto, ketika Pemda sudah meminta maka Bulog pun siap melakukan operasi pasar.

"Asal Pemda sudah minta kemudian nanti Pemda tetapkan harga berapa, termasuk harga transpor tentunya, sudah selesai," kata dia.

Sejauh ini, Sutarto menyebutkan, ada beberapa provinsi di luar Pulau Jawa yang sudah meminta operasi pasar. Salah satunya adalah Papua Barat. "Kalau diminta pasti saya akan berikan. Saya enggak hapal semua," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com