Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Garuda Akan Buka Penerbangan Langsung Ambon-Jakarta

Kompas.com - 27/03/2013, 17:33 WIB

AMBON, KOMPAS.com - Perusahaan penerbangan Garuda Indonesia berencana membuka penerbangan langsung Ambon-Jakarta pada tahun ini seiring dengan peningkatan permintaan jasa penerbangan di Maluku.

"Selain penerbangan langsung Ambon-Jakarta, kami juga akan membuka penerbangan Ambon-Surabaya untuk memudahkan penumpang melakukan perjalanan ke tempat tujuan," kata Manajer Umum Garuda Indonesia Cabang Ambon, Sonny Pongoh di Ambon, Rabu (27/3/2013).

Menurut Sonny, pembukaan rute penerbangan langsung itu dilakukan karena minat pengguna jasa penerbangan di Maluku semakin meningkat. "Sejak kehadiran Garuda di Ambon pada Juni 2010, survei pasar menunjukkan minat pengguna jasa penerbangan di rute tersebut cukup besar sehingga dirasa perlu melakukan penambahan rute," katanya.

Sonny mengatakan pembukaan dua rute penerbangan itu merupakan upaya mempermudah penumpang melanjutkan perjalanan ke berbagai kota di Indonesia bahkan mancanegara.

Penerbangan sebelumnya untuk Jakarta-Ambon melalui Makassar, berangkat dari Jakarta pukul 00.45 WIB, tiba di Ambon sekitar pukul 07.35 WIT, dan kembali ke Jakarta pada pukul 08.00 WIT. "Penumpang masih transit di bandara Hassanudin Makassar, dan belum ada penerbangan langsung ke Jakarta maupun Surabaya," katanya.

Garuda, lanjut Sonny, terus melakukan terobosan dengan mempromosikan potensi wisata Maluku khususnya kota Ambon ke mancanegara dengan memuat foto dan data dalam majalah terbitan jasa penerbangan tersebut.

Kondisi Ambon yang semakin kondusif merupakan aset besar untuk pengembangan pariwisata melalui jasa penerbangan. "Kami terus mempromosikan sektor pariwisata serta mendukung pengembangan perekonomian Maluku dengan memberikan pelayanan dengan kenyamanan baik sehingga menjadi contoh bagi maskapai lain," tambah Sonny.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Whats New
Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Rabu 1 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Rabu 1 Mei 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
7 Bandara Ditutup Smentara Akubat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

7 Bandara Ditutup Smentara Akubat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

Whats New
Harga Bahan Pokok Rabu 1 Mei 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Harga Bahan Pokok Rabu 1 Mei 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Whats New
Emiten Kendaraan Listrik VKTR Catat Pendapatan Bersih Rp 205 Miliar per Kuartal I-2024

Emiten Kendaraan Listrik VKTR Catat Pendapatan Bersih Rp 205 Miliar per Kuartal I-2024

Whats New
Cek Harga BBM Pertamina per 1 Mei 2024

Cek Harga BBM Pertamina per 1 Mei 2024

Whats New
Harga BBM Shell per 1 Mei 2024 Naik, Cek Rinciannya!

Harga BBM Shell per 1 Mei 2024 Naik, Cek Rinciannya!

Whats New
Satgas Judi 'Online' Belum Mulai Bekerja, Pemerintah Masih Susun Formula

Satgas Judi "Online" Belum Mulai Bekerja, Pemerintah Masih Susun Formula

Whats New
Penyaluran Kredit Ultramikro Capai Rp 617,9 Triliun pada Kuartal I-2024

Penyaluran Kredit Ultramikro Capai Rp 617,9 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Whats New
[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

Whats New
Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com