Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inflasi November 2015 di Posisi 0,21 Persen

Kompas.com - 01/12/2015, 11:24 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Pusat Statistik (BPS) melansir, indeks harga konsumen (IHK) pada bulan November 2015 mengalami inflasi 0,21 persen.

Adapun inflasi Januari-November 2015 atau inflasi tahun kalender sebesar 2,37 persen.

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Sasmito Hadi Wibowo menjelaskan, inflasi year on year sebesar 4,89 persen.

Adapun inflasi komponen inti, sebesar 0,16 persen, dan inflasi komponen inti tahun ke tahun sebesar 4,77 persen.

"Dari 82 kota IHK, sebanyak 69 kota mengalami inflasi, dan 13 kota mengalami inflasi," ujar Sasmito, di Jakarta, Selasa (1/12/2015).

Inflasi tertinggi terjadi di kota Merauke sebesar 2,35 persen, sedang deflasi tertinggi terjadi di kota Pangkal Pinang sebesar 1,02 persen.

"Inflasi di Merauke disebabkan kenaikan harga sayur, terutama bayam dan kangkung, kenaikan upah tukang, dan kenaikan harga beras dan rokok di Merauke," ungkap Sasmito.

Sementara itu, deflasi di Pangkal Pinang disebabkan karena turunnya harga berbagai jenis ikan, seperti ikan selar dan krisi. Selain itu, harga ayam pun mengalami penurinan yang menyebabkan deflasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com