Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CEO Batik Air Meninggal Dunia

Kompas.com - 24/01/2021, 10:20 WIB
Yoga Sukmana

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Industri aviasi tanah air kehilangan salah satu profesional terbaiknya. Capt. Achmad Luthfie, Direktur Utama (CEO) Batik Air, meninggal dunia pada hari ini, Sabtu 23 Januari 2021.

Kabar duka ini diterima Kontan melalui pernyataan resmi yang disampaikan tim komunikasi Batik Air, Sabtu, malam. Pernyataan itu tidak menjelaskan penyebab meninggalnya Capt. Luthfie, panggilan akrab pilot yang masih aktif ini. Yang pasti, ia meninggal di salah satu rumahsakit di Tangerang, Banten, Sabtu 23 Januari 2021, pukul 21.08 WIB.

Warga Kontan turut mengenang penerbang yang murah senyum dan humoris ini. Pada tahun 2019, Capt. Luthfie dan Batik Air turut mendukung Jelajah Ekonomi Pariwisata Kontan. Waktu itu, Batik Air menjadi mitra maskapai resmi program spesial yang bertujuan mempromosikan pariwisata lokal tersebut. Selamat jalan, Capt. Luthfie.

Baca juga: IHSG Berpeluang Terkoreksi Terbatas Pekan Depan, Ini Sebabnya

Berikut, pernyataan resmi Batik Air yang menerangkan kepergian Capt. Luthfie:

"T A N G E R A N G – 23 Januari 2021. Batik Air (kode penerbangan ID) member of Lion Air Group menyampaikan informasi berita duka cita atas telah berpulang (meninggal dunia) Direktur Utama Batik Air, Capt. Achmad Luthfie hari ini (23/ 01) pukul 21.08 di salah satu rumah sakit di Tangerang.

Seluruh manajemen, karyawan, awak pesawat Batik Air dan Lion Air Group menyampaikan rasa duka cita mendalam serta senantiasa mengiringkan doa terbaik kepada almarhum Capt. Achmad Luthfie.

Almarhum Capt. Achmad Luthfie merupakan sahabat, teman, kerabat serta tim seperjuangan dan salah satu atau seorang bagian yang tidak terpisahkan dari perjalanan perusahaan Lion Air Group sejak berdiri hingga saat ini.

Batik Air memohon dengan segala keikhalasan dan keridhoan dari kita semua untuk mendoakan yang terbaik dan memaafkan atas segala kesalahan dan kekhilafan almarhum.

Lion Air Group akan selalu mengenangmu [almarhum Capt. Achmad Luthfie]." (Cipta Wahyana)

Baca juga: Program Listrik Gratis Diperpanjang, Begini Skema Barunya

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul: Berita duka, CEO Batik Air Capt. Achmad Luthfie meninggal dunia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank Ina Ditunjuk sebagai Bank Persepsi

Bank Ina Ditunjuk sebagai Bank Persepsi

Whats New
BI Rate Naik, Perbankan Antisipasi Lonjakan Suku Bunga Kredit

BI Rate Naik, Perbankan Antisipasi Lonjakan Suku Bunga Kredit

Whats New
Menhub Tawarkan 6 Proyek TOD di Sekitar Stasiun MRT ke Investor Jepang

Menhub Tawarkan 6 Proyek TOD di Sekitar Stasiun MRT ke Investor Jepang

Whats New
Terbebani Utang Kereta Cepat, KAI Minta Keringanan ke Pemerintah

Terbebani Utang Kereta Cepat, KAI Minta Keringanan ke Pemerintah

Whats New
ByteDance Ogah Jual TikTok ke AS, Pilih Tutup Aplikasi

ByteDance Ogah Jual TikTok ke AS, Pilih Tutup Aplikasi

Whats New
KKP Tangkap Kapal Malaysia yang Curi Ikan di Selat Malaka

KKP Tangkap Kapal Malaysia yang Curi Ikan di Selat Malaka

Whats New
Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Whats New
Permintaan 'Seafood' Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Permintaan "Seafood" Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Whats New
BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Whats New
Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Whats New
Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Whats New
Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Whats New
Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Whats New
Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com