JAKARTA, KOMPAS.com – Pasca-implementasi single system awal November lalu, pengembangan bisnis digital PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dinilai akan semakin kuat sehingga mendorong kinerja bank syariah terbesar di Tanah Air tersebut.
Pengamat BUMN dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) Toto Pranoto mengatakan, single system yang diterapkan oleh BSI menjadi momentum transformasi guna menjawab potensi pengembangan bisnis digital.
Baca juga: Mudah, Begini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BSI
Ia bilang, rampungnya proses migrasi dan integrasi jaringan, BSI akan dapat mengeksplorasi potensi bisnis digital secara lebih agresif.
"Memang digital banking ini memiliki potensi yang sangat besar. Dengan integrasi, Bank BSI akan mampu membuat operasional mudah, cepat, dan menyediakan banyak fitur baik transaksi, tabungan, dan pembiayaan," kata Toto melalui siaran pers, Selasa (16/11/2021).
Dengan implementasi single system, seluruh produk yang ada di tiga bank legacy dapat dilayani seluruhnya dalam satu sistem BSI.
BSI juga kini memiliki satu core banking system, satu enterprise data, satu sandi kode bank di 451, dan satu pelaporan keuangan dengan nama Bank Syariah Indonesia.
Menurut Toto, masyarakat muslim yang mendominasi tentunya mempertimbangkan produk keuangan syariah sebagai salah satu sarana untuk menyempurnakan ibadah.
Baca juga: Cara Buka Rekening BSI Online Lewat BSIMobile
Dengan potensi tersebut, BSI memiliki ruang pertumbuhan bisnis yang sangat besar.
Toto merinci produk digital yang potensinya besar utamanya adalah transaksi baik untuk keperluan sehari-hari maupun keperluan sosial keagamaan seperti zakat, infak, sedekah dan wakaf atau Ziswaf.
"Penduduk kelas menengah Indonesia juga tumbuh, sehingga kebutuhannya terhadap produk keuangan dengan basis digital semakin meningkat. Untuk pembiayaan syariah, dengan proses yang cepat dan mudah tentunya lebih prudensial dengan pengelolaan big data lebih kuat," jelas Toto.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.