Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Erick Thohir: RI Akan Jadi Negara dengan Ekonomi Terbesar Keempat di Dunia pada 2045

Kompas.com - 12/07/2022, 20:01 WIB
Kiki Safitri,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan Indonesia akan menjadi negara dengan ekonomi terbesar keempat di dunia pada 2045.

“Pertumbuhan ekonomi Indonesia sampai dengan tahun 2045 itu 5 persen rata–ratanya. Akhirnya kita akan menjadi negara terbesar keempat secara ekonomi di dunia,” kata Erick dalam video yang unggah akun Instagramnya @erickthohir, Selasa (12/7/2022).

Erick mengatakan, generasi muda merupakan ujung tombak yang akan memastikan pencapaian tersebut. Maka dari itu, Erick menilai generasi muda harus memanfaatkan peluang yang ada, seperti pendidikan dan profesionalisme.

Baca juga: Erick Thohir: IKN Rampung, Jakarta Bisa Jadi Sejarah Potensial

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Erick Thohir (@erickthohir)

“Tantangannya adalah untuk generasi saat ini adalah jangan sibuk pergerakan tapi harus sibuk mengisi peluang-peluang itu dengan pendidikan dan juga profesionalisme dan juga pengusaha baru Indonesia,” kata dia.

Dia menjelaskan, generasi muda hari ini memerlukan pergerakan yang kontekstual dan tidak cukup hanya rutinitas saja. Menurutnya anak muda juga harus kreatif dan mampu memecahkan masalah, sehingga tercipta generasi yang mampu bersaing.

“Tak cukup hanya dengan rutinitas saja, tetapi aktivisme harus ditambah sikap profesionalisme, berjiwa kreatif, dan mampu memecahkan masalah. Zaman bergerak, pastikan kita ada di barisan depan,” kata Erick.

Baca juga: Jokowi: Swasembada Beras Akan Segera Tercapai

Sebelumnya, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan Indonesia ingin meraih visi jangka panjang untuk menjadi negara maju pada tahun 2045.

Namun katab dia, Indonesia perlu melakukan transformasi ekonomi. Pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) disebut menjadi salah satu penggerak transformasi ekonomi Indonesia.

“Kalau kita lihat salah satu fondasi dari perekonomian kita yang masih membutuhkan perhatian sangat besar adalah dari sisi produktivitas. Produktivitas itu bisa dijelaskan dari kualitas SDM (sumber daya manusia), seperti pendidikan dan kesehatan, di mana ini menjadi perhatian kita selama pandemi ini, dan juga dari sisi infrastruktur birokrasi, dan dari sisi transformasi ekonomi,” kata Menkeu dalam siaran pers, Rabu (15/6/2022).

Baca juga: Curhat Sri Mulyani Kelola Keuangan Negara: Cobaan Silih Berganti, Godaan Selalu Ada...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com