Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mumpung Masih Tersedia, Cek Harga dan Cara Beli Tiket Kereta Panoramic

Kompas.com - 27/12/2022, 08:42 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI membuka layanan kereta eksklusif baru di masa libur Natal dan Tahun Baru kali ini, yaitu Kereta Panoramic. Berapa harga dan bagaimana cara beli tiket Kereta Panoramic?

Kereta Panoramic merupakan kereta yang memiliki jendela berdimensi sangat besar di kedua sisinya dan atap kaca dari depan hingga belakang yang dapat dibuka tutup secara otomatis.

Asal tahu saja, Kereta Panoramic ini melayani rute Jakarta-Yogyakarta dan Yogyakarta-Jakarta selama 24 Desember 2022 sampai 8 Januari 2023.

Baca juga: Intip Fasilitas, Jadwal, dan Harga Tiket Kereta Panoramic dari KAI

Kereta Panoramic ini akan disediakan pada rangkaian perjalanan kereta api (KA) Taksaka Tambahan dari Stasiun Gambir ke Stasiun Yogyakarta dan sebaliknya.

Pada setiap perjalanan KA Taksaka Tambahan tersebut, KAI akan mengoperasikan 1 Kereta Panoramic dengan kapasitas 46 tempat duduk.

Saat ini, KAI memiliki total 2 unit Kereta Panoramic yang merupakan inovasi dari Balai Yasa KAI Surabaya Gubeng. Ke depannya, KAI membuka kemungkinan untuk menambahkan Kereta Panoramic pada berbagai rangkaian KA.

Tampilan tiket kereta Panoramic yang tersedia di KAI Access.KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Tampilan tiket kereta Panoramic yang tersedia di KAI Access.

Berapa harga Kereta Panoramic?

Saat periode promosi, KAI membanderol harga tiket Kereta Panoramic sebesar Rp 750.000 per tiket. Namun, saat ini nampaknya sudah tidak promo lagi karena harga tiket Kereta Panoramic yang tertera di aplikasi KAI Access sebesar Rp 1 juta per tiket.

Tapi tenang saja, meski harga tiket Kereta Panoramic jauh dari mahal dari harga tiket kereta tujuan Jakarta-Yogyakarta pada umumnya yang berkisar Rp 285.000 sampai Rp 695.000.

Namun harga tiket Kereta Panoramic masih terbilang cukup terjangkau jika dibandingkan dengan kereta khusus di rute yang sama seperti Kereta Priority yang harga tiketnya sebesar Rp 1 juta sampai Rp 1,1 juta, Kereta Luxury yang harga tiketnya Rp 1,48 juta sampai Rp 1,56 juta.

Terlebih, dengan Kereta Panoramic ini kamu bisa dimanjakan dengan pemandangan di sepanjang perjalanan melalui jendela kaca yang sangat besar berbeda dari gerbong kereta pada umumnya.

Tidak hanya itu, fasilitas pada Kereta Panoramic juga dilengkapi dengan kursi yang nyaman, tirai jendela yang dapat dikendalikan secara remote, toilet luas dan terdapat sensor otomatis, televisi di dinding ujung kereta, serta rak bagasi khusus di ujung kereta.

Pelanggan Kereta Panoramic juga mendapat layanan khusus berupa snack, makanan, minuman, dan selimut secara gratis.

Kereta Panoramics pertama di IndonesiaKAI Kereta Panoramics pertama di Indonesia

Cara beli tiket Kereta Panoramic

Saat dikonfirmasi Kompas.com, VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, cara beli tiket Kereta Panoramic ini sama dengan pemesanan tiket kereta api pada umumnya, yaitu melalui aplikasi KAI Access.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ombudsman Minta Seleksi CASN Diundur Setelah Pilkada, MenPAN-RB: Tidak Mungkin Ditunda

Ombudsman Minta Seleksi CASN Diundur Setelah Pilkada, MenPAN-RB: Tidak Mungkin Ditunda

Whats New
IHSG Ditutup Naik 0,24 Persen, Rupiah Lanjutkan Penguatan

IHSG Ditutup Naik 0,24 Persen, Rupiah Lanjutkan Penguatan

Whats New
Temui Pemda Klungkung, Kemenkop UKM Pastikan Tak Ada Pembatasan Jam Operasional Warung Kelontong

Temui Pemda Klungkung, Kemenkop UKM Pastikan Tak Ada Pembatasan Jam Operasional Warung Kelontong

Whats New
Dongkrak Transaksi Nontunai, Bank DKI Gandeng Komunitas Mini 4WD

Dongkrak Transaksi Nontunai, Bank DKI Gandeng Komunitas Mini 4WD

Whats New
Apakah Gopay Bisa Tarik Tunai?

Apakah Gopay Bisa Tarik Tunai?

Earn Smart
Limit Tarik Tunai BRI Simpedes dan BritAma di ATM

Limit Tarik Tunai BRI Simpedes dan BritAma di ATM

Earn Smart
Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BNI via HP Antiribet

Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BNI via HP Antiribet

Earn Smart
Apakah DANA Bisa Tarik Tunai? Bisa Pakai 5 Cara Ini

Apakah DANA Bisa Tarik Tunai? Bisa Pakai 5 Cara Ini

Whats New
OJK Terbitkan Aturan 'Short Selling', Simak 8 Pokok Pengaturannya

OJK Terbitkan Aturan "Short Selling", Simak 8 Pokok Pengaturannya

Whats New
2 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu Mandiri di ATM Pakai HP

2 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu Mandiri di ATM Pakai HP

Earn Smart
3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BCA Modal HP

3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BCA Modal HP

Spend Smart
Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tetap di Atas 5 Persen

Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tetap di Atas 5 Persen

Whats New
Pada Pertemuan Bilateral di Kementan, Indonesia dan Ukraina Sepakati Kerja Sama Bidang Pertanian

Pada Pertemuan Bilateral di Kementan, Indonesia dan Ukraina Sepakati Kerja Sama Bidang Pertanian

Whats New
Semakin Mudah dan Praktis, Bayar PKB dan Iuran Wajib Kini Bisa lewat Bank Mandiri

Semakin Mudah dan Praktis, Bayar PKB dan Iuran Wajib Kini Bisa lewat Bank Mandiri

Whats New
Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Sistem Keuangan RI Masih dalam Kondisi Terjaga

Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Sistem Keuangan RI Masih dalam Kondisi Terjaga

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com