Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ASDP: Hingga H-2 Lebaran, 801.049 Kendaraan Tinggalkan Jawa Menuju Sumatera

Kompas.com - 21/04/2023, 20:40 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) melaporkan, berdasarkan data Posko Merak, total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-10 hingga H-2 Lebaran 2023 mencapai 801.049 orang atau naik 5 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 760.911 orang.

"Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 188.295 unit atau naik 4 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 180.465 unit," kata Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspadewi dalam keterangan tertulis, Jumat (21/4/2023).

Ira mengatakan, layanan arus mudik Angkutan Lebaran 2023 ini berjalan jauh lebih baik dari tahun lalu. Tahun ini, kata dia, 95 persen pengendara motor telah melakukan reservasi tiket melalui Ferizy.

Baca juga: Beredar Video Pesawat Rute Jakarta-Kualanamu Mengeluarkan Asap, Batik Air Buka Suara

"Kami berterima kasih kepada seluruh pengguna jasa yang antusias untuk melakukan reservasi tiket lebih awal via Ferizy. Terima kasih karena telah mematuhi imbauan baik dari Presiden dan para Menteri untuk mudik lebih awal dan telah bertiket saat tiba di pelabuhan," ujarnya.

Ira juga mengatakan, berdasarkan data selama 24 jam (periode 20 April 2023 pukul 08.00 WIB hingga 21 April 2023 pukul 08.00 WIB) atau H-2 Lebaran 2023, tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 48 unit kapal.

"Adapun realisasi total penumpang mencapai 165.860 orang naik dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 165.037 orang," tuturnya.

Baca juga: Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara AP II Tembus 2 Juta Orang

Ira juga mengatakan, realisasi kendaraan roda dua mencapai 18.521 unit atau naik 27 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 14.606 unit.

Selain itu, tercatat realisasi kendaraan roda empat mencapai 18.756 unit atau turun 8 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 20.446 unit.

Sementara, total seluruh kendaraan tercatat 39.541 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera pada H-2 atau naik 8 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 36.683 unit.

"Sebaliknya, total penumpang yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa mulai dari H-10 hingga H-2 tercatat 362.964 orang atau naik 9 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 334.419 orang," kata dia.

Lebih lanjut, Ira mengatakan, untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 69.978 unit atau naik 4 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 67.576 unit.

"Selama periode yang sama, kami juga mencatat peningkatan arus kendaraan roda empat dari Sumatera ke Jawa. Hal ini menunjukkan bahwa arus angkutan Lebaran tidak hanya terjadi dari Jawa ke Sumatera, namun juga sebaliknya," ucap dia.

Baca juga: Akses Tol Gedebage KM 149 Dibuka Selama Mudik Lebaran 2023

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com