Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] Daftar Biaya Paket Usaha Es Teh Termurah | Penarikan Utang Pemerintah Turun Tajam

Kompas.com - 12/08/2023, 06:10 WIB
Akhdi Martin Pratama

Editor

1. Daftar Biaya Paket Usaha Es Teh Termurah: Ada Teh Poci, Es Teh Solo, dan Teh Nusantara

Bagi pebisnis pemula, memulai bisnis franchise atau waralaba bisa menjadi salah satu opsi agar uang terus berjalan.

Melalui bisnis waralaba, kamu bisa memulai usaha tanpa repot membangun brand, mencari pasokan bahan baku hingga produksi. Sebab, semua itu sudah tersedia atau terstandarisasi dengan baik.

Adapun usaha waralaba cukup beragam mulai dari makanan, minuman, dan toko ritel.

Pebisnis pemula dapat melirik usaha waralaba minuman seperti es teh manis untuk memulai bisnis. Tak butuh modal yang terlalu tinggi, pebisnis dapat memulai usaha dengan mengambil kemitraan.

Selengkapnya baca di sini

2. LRT Jabodebek Beroperasi 26 Agustus, Ada Diskon Tarif Sebulan Penuh

Tarif LRT Jabodebek akan didiskon pada awal dioperasikan di 26 Agustus mendatang. Namun belum diketahui berapa besaran diskon tarif LRT Jabodebek.

Hal ini diungkapkan Juru Bicara Kemebhub Adita Irawati saat dikonfirmasi Kompas.com mengenai pengenaan tarif khusus atau diskon tarif untuk LRT Jabodebek saat awal beroperasi.

"Iya (ada tarif khusus), mulai launching komersial nanti," ujar Adita, Kamis (11/8/2023)

Terpisah, Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Risal Wasal mengatakan, diskon tarif LRT Jabodebek akan berlaku selama sebulan sejak 26 Agustus 2023.

Selengkapnya baca di sini

3. Sri Mulyani: Penarikan Utang Pemerintah Turun Tajam

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melaporkan, realisasi pembiayaan utang pemerintah baru mencapai Rp 194,9 triliun hingga Juli 2023. Nilai ini masih jauh dari target yang ditetapkan dalam APBN 2023.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, pemerintah menetapkan pagu pembiayaan utang sebesar Rp 696,3 triliun sepanjang 2023. Dengan demikian, realisasi pembiayaan utang baru mencapai 28 persen dari target tersebut.

Selain itu, realisasi pembiayaan utang pemerintah juga lebih rendah dibandingkan posisi Juli tahun lalu. Tercatat, realisasi pembiayaan utang mencapai Rp 237 triliun pada Juli 2022.

"Ini artinya, dilihat dan dibandingkan pembiayaan utang tahun lalu maka pembiayaan utang mengalami penurunan sangat tajam yaitu 17,8 persen," ujar dia dalam konferensi pers APBN KiTa Agustus 2023, Jumat (11/8/2023).

Selengkapnya baca di sini

4. Lowongan Kerja Anak Perusahaan PLN Group untuk SMA, Ini Persyaratannya

Bagi kamu lulusan minimal SMA atau Sederajat ingin berkarir di perusahaan jaringan distribusi listrik, simak lowongan yang satu ini.

PT Haleyora Powerindo membuka lowongan kerja untuk posisi Satpam, Asset JTR dan SR, dan Cleaner atau Gardener.

Sebagai informasi, PT Haleyora Powerindo merupakan anak perusahaan PT Haleyora Power (PLN Group).

Perusahaan ini bergerak di bidang Pengamanan, Industrial Cleaning, Building Management, layanan Operasi dan Pemeliharaan (Ophar) pada jaringan transmisi tegangan menengah, tegangan rendah dan jaringan distribusi listrik.

Selengkapnya baca di sini

5. Jokowi Sebut LRT Beroperasi 26 Agustus, KAI: Kami Terus Lakukan Penyempurnaan

PT Kereta Api Indonesia/KAI (Persero) memastikan persiapan operasional LRT Jabodebek dapat berjalan dengan baik sebelum mulai beroperasi penuh pada 26 Agustus 2023.

Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo menuturkan, seluruh operasi LRT Jabodebek dilakukan secara otomatis tanpa masinis, menggunakan sistem Communication-Based Train Control (CBTC) dengan Grade of Automation (GoA) level 3.

"Sistem yang baru pertama kali diterapkan di Indonesia ini terus kami lakukan penyempurnaannya agar saat melayani pelanggan dapat beroperasi dengan lancar, selamat, dan nyaman," katanya ketika mendampingi kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke LRT, dikutip dari pernyataan tertulis, Jumat (11/8/2023).

Didiek bilang, pelaksanaan pengujian terus dilakukan untuk memastikan integrasi antara sistem, persinyalan, kelistrikan, prasarana, kereta, dan komponen pendukung lainnya agar berjalan dengan baik.

Selengkapnya baca di sini

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com