Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petrokimia Gresik Suplai 36.000 Liter "Green Surfactant" ke Lapangan Walio Papua Barat

Kompas.com - 28/10/2023, 09:30 WIB
Hamzah Arfah,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

 

SEVP Operasi Petrokimia Gresik I Ketut Rusnaya menyampaikan, produk green surfactant tidak hanya mampu meningkatkan produktivitas sumur minyak bumi, tetapi juga mampu mengeluarkan minyak mentah dari lapangan atau sumur minyak tua yang sudah tidak berproduksi lagi.

“Pengeboran minyak suatu saat akan turun produktivitasnya, meskipun cadangan yang ada di dalam sumur masih banyak. Ini terjadi karena minyak terjebak pada bebatuan atau lainnya," tutur Ketut.

"Dengan menggunakan green surfactant akan ada peningkatan produksi minyak, yang awalnya tertinggal karena susah terproduksikan sekarang bisa dioptimalisasi. Huff and Puff green surfactant di Lapangan Walio nantinya, diharapkan berlanjut menjadi pilot project EOR yang dapat semakin menunjukkan kualitas dari produk kami,” jelas Ketut.

Lebih lanjut Ketut mengungkapkan, green surfactant memiliki potensi pasar yang besar, mengingat harganya lebih kompetitif dan lebih ramah lingkungan. Di sisi lain, sumur migas di Indonesia juga sangat banyak.

"Kerja sama ini menjadi salah satu wujud dan peran bersama dalam membangun kemandirian bangsa, serta dalam rangka mengurangi ketergantungan impor bahan baku dan bahan penolong, seperti surfaktan," tutur Ketut.

Pabrik Green Surfactant Petrokimia Gresik yang berdiri sejak 2020, memiliki kapasitas produksi sebesar 600kL/tahun. Pabrik telah melakukan banyak improvement, sehingga produk green surfactant yang menghasilkan jauh lebih stabil dan telah memenuhi persyaratan untuk digunakan dalam IOR/EOR atau sesuai permintaan pasar. Ke depan, diproyeksikan pada 2026 kapasitas produksi pabrik dapat mencapai 5500kL/tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com