Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Platform BossHire Manfaatkan AI untuk Bantu Perusahaan Rekrut Karyawan

Kompas.com - 05/04/2024, 21:49 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam beberapa tahun terakhir, perkembangan ekonomi Indonesia telah melonjak pesat, dengan masuknya investasi asing yang besar dan perusahaan-perusahaan lokal aktif memperluas bisnis global mereka.

Namun, sumber daya manusia (SDM) unggul tetap menjadi masalah krusial bagi perusahaan dan sebagian besar platform masih terfokus pada pemasangan lowongan kerja dan mengunduh resume, di mana satu lowongan kerja bisa menerima ratusan hingga ribuan resume dalam sehari.

Padahal, sebagian besar dari resume tersebut tidak memiliki kualifikasi untuk posisi yang dilamar. Tak jarang, recruiter tidak sanggup memeriksa seluruh resume tersebut, dan akhirnya para pencari kerja tergantung begitu saja tanpa mengetahui kelanjutan dari proses rekrutmen.

Baca juga: Simak Tips dan Cara Melamar Kerja yang Baik

Ilustrasi melamar kerja, wawancara kerja.SHUTTERSTOCK/FIZKES Ilustrasi melamar kerja, wawancara kerja.

Bosshire, perusahaan rekrutmen digital, mengumumkan peluncuran platform rekrutmen kerja inovatif.

Didesain untuk memanfaatkan kekuatan teknologi dan artificial intelligence (AI), platform ini bertujuan untuk memberikan solusi rekrutmen yang efisien dan cerdas bagi perusahaan maupun pencari kerja, semua dalam satu interface yang user-friendly.

Platform Bosshire menawarkan layanan dalam tiga bahasa, yakni Indonesia, Inggris, dan Mandarin, guna memenuhi kebutuhan beragam pencari kerja dan perekrut di seluruh Indonesia.

Sebagai platform rekrutmen yang komprehensif, bosshire menawarkan berbagai layanan rekrutmen yang dapat perusahaan pilih berdasarkan kebutuhannya. Hal ini mencakup Job Portal, CV Search, dan juga Executive Search.

Baca juga: Gagal Melamar Kerja karena Riwayat Gagal Bayar Paylater

Di sisi lain, pencari kerja dapat dengan mudah menjelajahi berbagai peluang kerja.

Memanfaatkan teknologi modern, Bosshire memfasilitasi pencocokan antara perusahaan dan kandidat terbaik, memastikan pencari kerja mengakses peluang pekerjaan yang otentik dan berkualitas tinggi.

Ilustrasi melamar kerja.SHUTTERSTOCK/RAWPIXEL.COM Ilustrasi melamar kerja.

Bosshire juga menghadirkan model portal lowongan kerja yang baru, di mana headhunter, perusahaan, dan pencari kerja berkumpul dalam satu platform yang sama. Model ini menyederhanakan proses rekrutmen, membantu menyesuaikan kebutuhan rekrutmen, dan secara signifikan mengurangi waktu yang dihabiskan untuk akuisisi calon kandidat.

Melalui Smart Reminder dari sistem Bosshire, perusahaan dapat lebih mudah terhubung dengan kandidat yang cocok, sehingga meningkatkan tingkat keberhasilan rekrutmen.

Baca juga: 4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melamar Kerja, Apa Saja?

Yong Jiang, pendiri dan Direktur Bosshire menyatakan, pihaknya berkomitmen untuk memberikan pengalaman rekrutmen terbaik bagi perusahaan dan pencari kerja, memungkinkan mereka untuk dengan mudah mencapai tujuan rekrutmen dan pencarian kerja.

“Bosshire memberikan manfaat yang signifikan bagi tiga kelompok pengguna utamanya, perusahaan, pencari kerja, dan headhunter. Kami menyediakan layanan rekrutmen premium yang memungkinkan perusahaan merasakan pengalaman rekrutmen satu lawan satu yang personal, sementara juga menyederhanakan proses pencarian bakat bagi headhunter," kata Yong dalam keterangannya, Jumat (5/4/2024).

Dia menjelaskan, pencari kerja juga mendapat manfaat dengan akses mudah ke peluang karir berkualitas dan proses pencocokan yang lebih akurat.

Bosshire telah melayani klien dari berbagai industri dan merekrut sejumlah besar kandidat tingkat menengah hingga tinggi, termasuk talenta yang fasih berbahasa Mandarin untuk perusahaan besar.

Baca juga: 3 Tips Melamar Kerja bagi Fresh Graduate

"Fondasi yang kuat ini menjadi landasan kesuksesan berkelanjutan bosshire, saat ini bosshire juga telah terdaftar dan diawasi oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika serta Kementerian Ketenagakerjaan," tutur Yong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com