Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebaran di Istana, Mendag Zulhas Minta Maaf ke Jokowi Soal Kinerja

Kompas.com - 10/04/2024, 20:00 WIB
Elsa Catriana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Mendag Zulhas) mengungkapkan, dirinya hadir dalam acara open house Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu (10/4/2024).

Zulhas bilang, di momentum Open House Lebaran tersebut dirinya meminta maaf kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait kinerjanya di kabinet.

"Sama Pak Presiden, sama menteri-menteri lain, ya paling tidak kita tentu menyampaikan Idul Fitri Mubarak, mohon maaf. Apalagi kalau saya kan pembantu presiden, minta maaf dalam pekerjaan, dalam berbagai hal mungkin ada kekurangan sana-sini," ujar Zulhas saat ditemui media di kediamannya di Cipinang Jakarta Timur, Rabu (10/4/2024).

Baca juga: Mendag Zulhas Klaim Impor Bawang Putih Tak Terganggu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan saat mengunjungi pasar Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (26/3/2024)KOMPAS.COM/M. Elgana Mubarokah Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan saat mengunjungi pasar Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (26/3/2024)

"Sekarang momentum untuk maaf kan. Kan bisa saja kita merasa udah kerja banyak, tapi kan mungkin belum semuanya yang bisa kita kerjakan," sambung Zulhas.

Kemudian ketika ditanyakan apakah dalam pertemuan tersebut ada membahas urusan politik, dia menampiknya.

Sebab, menurut dia, pertemuan di Istana yang dilakukan bersama menteri-menteri lain di pagi hari itu benar-benar hanya ajang bersilahturami dalam rangka Hari Raya Lebaran.

"Kan ada waktunya, ini lagi lebaran," kata Zulhas.

Baca juga: Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar open house dalam rangka Perayaan Idul Fitri di Istana Negara, Rabu (10/4/2024).

Dalam open house itu, selain Prabowo, juga dihadiri oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Ibu Wury Ma'ruf Amin.

Kemudian, hadir pula para menteri anggota Kabinet Indonesia Maju antara lain Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, dan Menko PMK Muhadjir Effendy.

Selain itu, hadir Menko Polhukam Hadi Tjahjanto, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Baca juga: Zulhas Sebut Oleh-oleh dari Luar Negeri Tidak Kena Tarif Bea Cukai

Pun hadir Menkeu Sri Mulyani Indrawati, Menlu Retno Marsudi, Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar, Menparekraf Sandiaga Uno, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono dan Kepala BIN Budi Gunawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com