Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Kompas.com - 19/04/2024, 09:47 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Proses aksesi OECD diharapkan dapat menjadi katalisator penyempurnaan kebijakan dan peraturan yang unggul serta sangat penting untuk meningkatkan investasi, produktivitas, dan konektivitas yang didorong teknologi. 

Pemerintah juga berupaya merumuskan kembali kebijakan yang lebih baik untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang kuat, inklusif, dan ramah lingkungan. 

Selain itu, pemerintah juga berfokus pada kebijakan untuk terus memaksimalkan potensi pertumbuhan dan evolusi struktural.

Beberapa kebijakan itu, antara lain meningkatkan peran sektor manufaktur, meningkatkan daya saing dan produktivitas melalui Strategi Pengembangan Ekonomi Digital 2030, serta mengembangkan ekonomi hijau dan energi terbarukan menuju target Net Zero Emission (NZE).

Airlangga menambahkan, forum Asia Business Council merupakan agenda yang sesuai untuk meyakinkan para pebisnis besar dari Asia mengenai komitmen Indonesia untuk mempercepat pembangunan ekonomi dengan menjamin kesinambungan reformasi struktural, serta meningkatkan daya saing. 

Baca juga: Menko Airlangga Wanti-wanti Harga Pangan dan BBM Naik Imbas Iran Serang Israel

“Dengan diumumkannya hasil resmi Pemilihan Umum (Pemilu) Indonesia, keberlangsungan agenda pembangunan dipastikan tetap sejalan dengan dokumen perencanaan jangka panjang 2025- 2045,” katanya. 

Airlangga menegaskan, Pemerintah Indonesia terbuka untuk mendukung inisiatif investasi apa pun di Tanah Air, termasuk juga mendukung perdagangan dan pengembangan sumber daya manusia (SDM). 

Turut hadir dalam acara tersebut, antara lain Chairman of Asia Business Council Takeshi Niinami, Vice Chairman Asia Business Council Arif P Rachmat, Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia Sung Y Kim, serta sejumlah CEO dari perusahaan-perusahaan terkemuka di Asia seperti Sony, Temasek, Bank Mizuno, SK, Lotte, Alibaba, Sumitomo, Indorama, Chemical Thai, Siam Cement, dan lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com