Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bank Mandiri dan JCB Gelar Mandiri JCB Precious Festival 2024, Cek Promonya

Kompas.com - 31/05/2024, 18:49 WIB
Kiki Safitri,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk dan JCB berkolaborasi menyajikan rangkaian Mandiri JCB Precious Festival 2024 yang menawarkan berbagai program menarik.

Acara ini digelar seiring dengan tingginya minat masyarakat indonesia untuk memfasilitasi kebutuhan travelling, shopping, kuliner dan gaya hidup.

Program yang ditawarkan adalah Program Undian Berhadiah Tiket ke Jepang. Dalam program ini, 12 nasabah beruntung berkesempatan menikmati pengalaman wisata di Jepang.

Baca juga: Dorong Ekspor Nasional, Bank Mandiri Dukung Trade Expo Indonesia 2024 dan Hadirkan Pelayanan bagi Eksportir

Ilustrasi Bank Mandiri. DOK. Humas Bank Mandiri Ilustrasi Bank Mandiri.

Selain itu, nasabah juga bisa menikmati diskon hingga 25 persen di restoran Boga Group di seluruh Indonesia dan restoran Jepang di Jakarta serta kota-kota besar lainnya selama periode Dining Festival.

Ada juga program cashback Rp 200.000 di Uniqlo dan seluruh Indonesia hingga 30 Juni 2024, serta Cashback hingga 20 persen di Japan Premium Outlet selama JCB Shopping Festival.

Khusus di tanggal 31 Mei 2024 di Pepper Lunch Pacific Place tersedia bonus menu beef pepper rice set untuk nasabah yang baru mendaftar pengajuan kartu kredit JCB Precious, nasabah yang telah memiliki kartu kredit JCB precious bisa mendapatkan menu yang sama hanya dengan transaksi Rp 1.

SEVP Micro & Consumer Finance Bank Mandiri Saptari mengatakan, program ini menjadi bentuk komitmen Bank Mandiri untuk menyediakan layanan yang terbaik bagi nasabah.

Baca juga: Gandeng Visa, Bank Mandiri Bakal Beri Hadiah Paket Nonton Olimpiade Paris 2024

"Kami turut bangga dapat mempersembahkan program-program istimewa ini kepada para nasabah kami, terutama pemegang kartu kredit JCB Precious," ujar Saptari dalam acara Launching Ceremony JCB Festival di Jakarta, Jumat (31/5/2024).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com