Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Long Weekend" Berakhir, KAI Prediksi Hari Ini Puncak Arus Balik

Kompas.com - 18/06/2024, 05:12 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau (KAI) memperkirakan arus balik libur panjang Idul Adha 2024 akan terjadi pada hari ini, Selasa (18/6/2024).

Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko mengatakan, puncak arus balik diprediksi terjadi Selasa. Namun jumlah penumpang menuju Jakarta pada hari Senin (17/6/2024) sudah lebih tinggi dibanding keberangkatan, yaitu 25.600 penumpang turun di Stasiun Gambir, Pasar Senen, dan beberapa stasiun lain di Daop 1 Jakarta.

"Puncak arus balik masa libur Hari Raya Idul Adha 1445 H/tahun 2024 diperkirakan akan terjadi esok hari, yaitu Selasa (18/6) diprediksi penumpang akan menuju Jakarta lebih dari 38.000 penumpang," ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (17/6/2024).

Baca juga: Libur Panjang Idul Adha, Garuda dan Citilink Angkut 73.434 Penumpang

Secara total penumpang kereta api yang menuju Jakarta periode 13-19 Juni 2024 angka sementara sebanyak 194.000 penumpang. Namun demikian angka ini masih dapat berubah karena proses penjualan tiket masih terus berlangsung.

Kendati demikian, Ixfan memastikan tiket kereta api untuk keberangkatan pada 17-19 Juni 2024 masih cukup banyak tesidia, hingga saat ini masih tersedia lebih dari 53.600 kursi untuk kereta api dengan berbagai tujuan.

"Masyarakat tidak perlu khawatir, karena pada tanggal-tanggal tertentu tiket KA masih cukup banyak tersedia, misalnya tanggal 17, 18, dan 19 Juni," ucapnya.

Dia mengungkapkan, tercatat sekitar 200.000 tiket telah terjual untuk keberangkatan jelang Libur Idul Adha 1445 H/2024 dan periode libur panjang akhir pekan yakni 13-19 Juni 2024 dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen.

Dari jumlah tersebut mayoritas pemesanan dilakukan untuk jadwal keberangkatan pada tanggal favorit yakni 13, 14, 15 dan 16 Juni 2024.

Berdasarkan data tiket terjual pada tanggal-tanggal tersebut, tingkat okupansi volume penumpang sudah mencapai 90 -100 persen dengan volume penumpang berangkat tertinggi tercatat pada hari Sabtu (15/6/2024) dimana jumlah penumpang naik sebanyak 38.471 penumpang, dengan okupansi mencapai hingga 100 persen.

"Adapun sejumlah kota tujuan yang menjadi pilihan favorit diantaranya Yogyakarta, Surabaya, Purwokerto, Kutoarjo, Semarang, Tegal, Solo, dan Bandung," tuturnya.

Baca juga: Whoosh Tembus 20.000 Penumpang Per Hari Saat Libur Panjang Idul Adha

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com