Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kompas.com - 24/06/2024, 10:18 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai penerbangan PT Citilink Indonesia membuka lowongan pekerjaan bagi lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA), D3 hingga S1.

Dilansir dari akun resmi Instagram Citilink @citilink, Senin (24/6/2024), Citilink membuka lowongan kerja untuk posisi intial flight attendant atau posisi di mana seseorang belum pernah memiliki pengalaman sebagai pramugari sebelumnya.

Adapun lowongan kerja pramugari Citilink ini dibuka mulai 26 Juni sampai dengan 27 Juni 2024.

Baca juga: Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Ilustrasi pesawat milik maskapai penerbangan Citilink Indonesia. SHUTTERSTOCK/RAWISYAH ADITYA Ilustrasi pesawat milik maskapai penerbangan Citilink Indonesia.

"Ini yang ditunggu-tunggu untuk walk in interview initial flight attendant! Mulai langkahmu untuk terbang menjadi flight attendant Citilink Indonesia tanggal 26 sampai 27 Juni 2024 dengan membawa dokumen yang dibutuhkan sesuai pada flyer ini," tulis Citilink melalui akun instagram resminya, Senin.

Berikut syarat dan tata cara pendaftarannya. 

Persyaratan

  • Perempuan
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Kandidat harus memiliki pendidikan SMA atau sederajat (gelar sarjana dan diploma merupakan nilai tambah)
  • Tinggi badan minimal 160 cm dan berat badan proporsional sesuai BMI
  • Skor TOEIC minimal 405 (validitas dalam 6 bulan)

Baca juga: Berapa Gaji Pramugari Maskapai di Indonesia Terbaru?

Dokumen yang harus disiapkan

  • CV (dicetak)
  • Kartu Tanda Penduduk Indonesia (KTP)
  • Kartu Keluarga Terdaftar (KK)
  • Paspor
  • Surat Keterangan Pendidikan (ljazah)
  • Sertifikat TOEIC

Aturan busana

Blus lengan pendek, rok selutut berwarna gelap, sepatu hak tinggi minimum 5 cm, berpenampilan rapi dengan riasan natural dan warna rambut natural dengan tatanan rambut rapi.

Bagi Anda yang berminat terhadap lowongan kerja tersebut dapat membawa dokumen yang dibutuhkan dan hadir dalam walk in interview initial flight attendant yang berlokasi di PT Citilink Indonesia Head Office Management Building Garuda City Jl. M2, Soekarno-Hatta Airport Area Tangerang 1511.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com