Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

LPEI dan ASEI Perkuat Kerja Sama untuk Tingkatkan Daya Saing Ekspor UKM

Kompas.com - 30/06/2024, 21:16 WIB
Erlangga Satya Darmawan,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) bersama PT Asuransi Asei Indonesia (ASEI) berupaya memperkuat ekosistem ekspor Tanah Air.

Untuk mewujudkan hal itu, kedua belah pihak melakukan pengembangan kerja sama terkait program Asuransi Kredit Penugasan Khusus Ekspor Usaha Kecil Dan Menengah (PKE UKM).

Adapun kegiatan penandatanganan kerja sama strategis tersebut dilaksanakan di kantor pusat LPEI Jakarta, pada Jumat (28/6/2024).

Penandatangan kerja sama dilakukan oleh Kepala Divisi NIA, Trade Finance, dan Financing LPEI Berlianto Wibowo dan Kepala Divisi Penjaminan dan Asuransi LPEI Ilham Mustafa dengan Chief Technical Officer Asuransi Asei Irsyam Fasya serta Kepala Divisi Pemasaran Asuransi Asei Edi Apriansah.

Kegiatan itu disaksikan langsung oleh Direktur Pelaksana Pengembangan Bisnis LPEI Maqin U Norhadi beserta jajaran Manajemen Asuransi Asei, yaitu Rachman Notowibowo Achmad Sudiyar Dalimunthe dan Agus Sulih Purwanto.

Sebagai informasi, PKE UKM LPEI adalah program penugasan dari pemerintah melalui Keputusan Menteri Keuangan (KMK) No.409/KMK.08/2021.

Program itu bertujuan untuk mendukung sektor UKM yang berorientasi ekspor. Program ini juga menjadi bukti nyata kehadiran pemerintah dalam mendorong pelaku UKM agar semakin berani mendunia.

Hingga Kamis (27/6/2024), LPEI tercatat telah melakukan disbursement fasilitas PKE UKM hingga Rp 1.052 miliar untuk pangsa ekspor ke lebih dari 65 negara.

Lewat kerja sama tersebut, kedua export credit agency (ECA) Indonesia berkomitmen untuk menyediakan solusi lengkap yang tidak hanya dari sisi pembiayaan dari program PKE UKM, tetapi juga asuransi kredit atas pembiayaan dimaksud.

Mereka juga ingin membantu UKM agar mereka dapat mengatasi tantangan dalam peningkatan ekspor dan daya saing di pasar global.

Oleh karena itu, keduanya akan memberikan perlindungan asuransi kredit bagi UKM yang berorientasi ekspor dalam menghadapi risiko gagal bayar dengan menanggung hingga 70 persen coverage.

Maqin mengatakan, kolaborasi LPEI dengan ASEI diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pelaku UKM.

“Kerja sama juga diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan diri UKM dalam mengembangkan produk serta memberikan perlindungan yang lebih baik bagi mereka. Dengan begitu, UKM dapat mendorong pertumbuhan ekspor nasional dan memperkuat posisi Indonesia di pasar global,” ujar Maqin dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (30/6/2024).

Sementara itu, Achmad menjelaskan bahwa kerja sama ini merupakan kelanjutan dari kolaborasi sebelumnya yang telah sukses dalam memberikan fasilitas co-insurance marine cargo.

Adapun kerja sama antara Asuransi Asei dan LPEI kali ini jadi bukti komitmen dari kedua institusi dalam mendukung peningkatan ekosistem ekspor nasional.

Halaman:


Terkini Lainnya

Kinerja Manufaktur Merosot Lagi, Kemenperin Soroti Pesanan Turun hingga Regulasi

Kinerja Manufaktur Merosot Lagi, Kemenperin Soroti Pesanan Turun hingga Regulasi

Whats New
Pentingnya Bank Syariah Milik Umat di Tengah Dugaan Batalnya Merger Bank Muamalat dan BTN Syariah

Pentingnya Bank Syariah Milik Umat di Tengah Dugaan Batalnya Merger Bank Muamalat dan BTN Syariah

Whats New
PDN Diserang Ransomware, Kemenhub Pastikan Tak Ganggu Pelayanan

PDN Diserang Ransomware, Kemenhub Pastikan Tak Ganggu Pelayanan

Whats New
5 Cara Proteksi Keuangan Sesuai Prinsip Syariah

5 Cara Proteksi Keuangan Sesuai Prinsip Syariah

Whats New
Merger BTN Syariah dan Bank Muamalat Diduga Terkendala Kesepakatan Valuasi

Merger BTN Syariah dan Bank Muamalat Diduga Terkendala Kesepakatan Valuasi

Whats New
Jalan Panjang Nasabah Kresna Life Terima Hak Maksimal Pemegang Polis

Jalan Panjang Nasabah Kresna Life Terima Hak Maksimal Pemegang Polis

Whats New
Diduga Batal Merger, Pakar: BTN Syariah dan Bank Muamalat Beda Visi

Diduga Batal Merger, Pakar: BTN Syariah dan Bank Muamalat Beda Visi

Whats New
Jangan Ceroboh, Begini Cara Menggunakan 'Paylater' dengan Bijak

Jangan Ceroboh, Begini Cara Menggunakan "Paylater" dengan Bijak

Spend Smart
Ada Gelombang PHK, Peserta BPJS Ketenagakerjaan di Sektor Tekstil Turun

Ada Gelombang PHK, Peserta BPJS Ketenagakerjaan di Sektor Tekstil Turun

Whats New
OJK Rilis Aturan Paylater Tahun Depan, Bank CIMB Niaga Perkuat Fondasi Bisnis

OJK Rilis Aturan Paylater Tahun Depan, Bank CIMB Niaga Perkuat Fondasi Bisnis

Whats New
Gajah Tunggal Bakal Tebar Dividen Rp 174,2 Miliar, Cek Jadwalnya

Gajah Tunggal Bakal Tebar Dividen Rp 174,2 Miliar, Cek Jadwalnya

Whats New
IHSG dan Rupiah Kompak Melemah di Akhir Sesi

IHSG dan Rupiah Kompak Melemah di Akhir Sesi

Whats New
Industri Penerbangan Terdampak Pelemahan Rupiah, INACA Minta Ada Relaksasi

Industri Penerbangan Terdampak Pelemahan Rupiah, INACA Minta Ada Relaksasi

Whats New
Marak PHK, Klaim JHT Industri Tekstil, Garmen, dan Alas Kaki Tembus Rp 385 Miliar

Marak PHK, Klaim JHT Industri Tekstil, Garmen, dan Alas Kaki Tembus Rp 385 Miliar

Whats New
Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN 50 Persen, Fungsional 1 Agustus 2024

Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN 50 Persen, Fungsional 1 Agustus 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com