Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Tol Beroperasi, Bakeuheni-Palembang Maksimal 6 Jam

Kompas.com - 08/03/2019, 15:30 WIB
Mutia Fauzia,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

LAMPUNG SELATAN, KOMPAS.com - Pemerintah baru saja meresmikan ruas tol Bakeuheni - Terbanggi besar yang merupakan bagian dari tol Trans Sumatera. Ruas tol ini merupakan ruas tol terpanjang di Indonesia yang membentang 140,7 kilometer dari Lampung Tengah ke Lampung Selatan.

Sebagai bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN), pembangunan tol Trans Sumatera ini akan berlanjut dari Terbanggi Besar ke Palembang yang ditargetkan sudah bisa beroperasi secara fungsional pada Juni 2019. Jika sudah beroperasi, jarak tempuh dari Lampung ke Palembang hanya memakan waktu 6 jam.

"Jadi kalau Terbanggi besar ke Palembang insyaAllah secara fungsional untuk lebaran bisa dipakai," ujar Rini ketika meninjau kawasan tol Bakeuheni - Terbanggi Besar di Lampung Selatan, Jumat (8/2/2019).

Jika sudah tersambung, panjang ruas tol Bakeuheni-Palembang menjadi 365 kilometer. Meski, Rini menilai pembangunan ruas tol ini sedikit lambat lantaran terhambat kondisi geografis kawasan Terbanggi Besar yang dipenuhi rawa-rawa.

Walaupun demikian, secara keseluruhan, proses konstruksi ruas tol Bakeuheni - Palembang hanya memakan waktu 4,5 tahun.

"Kita 4,5 tahun sampai Palembang, itu 380 kilometer," ujar dia.

Optimisme Rini mengenai progres pembangunan ruas tol ini didasarkan pada proses pembangunan tol ruas Bakeuheni - Terbanggi Besar, sebagai ruas tol terpanjang di Indonesia, yang bisa dibilang cukup cepat.

Padahal, proses tersebut dihitung dari sebelum penentuan lokasi serta pembebasan lahan pembangunan tol.

"Jadi benar-benar empat tahun penentuan lokasi sampai selesai persis empat tahun. Saya ingat benar kita Februari atau Maret kita mulai waktu itu," ujar dia.

Stretegi pembangunan yang membuat proses kontstruksi tol berjalan cepat adalah membagi proyek menjadi empat paket, yang dikerjakan oleh empat BUMN karya, yaitu n PT Hutama Karya (Persero), PT PP (Persero) Tbk, PT Waskita Karya (Persero) Tbk, dan PT Adhi Karya (Persero Tbk).

Adapun empat paket proyek pembangunan jalan tol Bakeuheni - Terbanggi besar terbagi atas Paket 1 Bakauheni-Sidomulyo sepanjang 39,4 kilometer yang sudah rampun dan telah beroperasi pada Januari 2018 lalu. Kemudian Paket 2 Sidomulyo-Kotabaru (40,6 kilometer), Paket 3 Kotabaru-Metro (29 kilometer), dan Paket 4 Metro-Terbanggi Besar (31,93 kilometer) sudah rampung pekerjaan konstruksinya pada Desember 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com