Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemendag Pastikan Stok Minyak Goreng Aman

Kompas.com - 28/10/2021, 06:38 WIB
Elsa Catriana,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Oke Nurwan mengatakan, pemerintah akan memastikan ketersediaan minyak goreng di dalam negeri sebagai antisipasi lonjakan harga.

Dijelaskan Oke, karena harga minyak yang saat ini naik, ditakutkan akan membuat para pelaku usaha mengambil kesempatan melakukan mengekspor komoditas tersebut.

"Takutnya kalau itu terjadi minyak goreng kita akan terancam. Tapi sejauh ini kita pastikan stok minyak goreng aman, baik itu minyak curah, minyak sederhana ataupun minyak kemasan," ujar Oke saat dihubungi Kompas.com, Rabu (27/10/2021).

Baca juga: Ini Penyebab Harga Minyak Goreng Melonjak

Untuk itu Kemendag juga sudah bersurat kepada pelaku atau produsen minyak goreng untuk memasok minyak goreng di pasar domestik. Pihaknya tidak serta merta akan langsung melakukan intervensi lantaran masih memonitor keadaan.

"Tidak serta merta langsung kita intervensi dengan harga karena nanti harga naik, diintervensi lagi (harga) turun dan berubah. Kami terus melakukan monitoring dan akan melihat sesuai dengan kondisi," ungkap Oke.

Diberitakan sebelumnya, harga minyak goreng melonjak pada akhir Oktober 2021. Lonjakan harga minyak goreng tersebut terjadi di berbagai daerah.

Pengusaha yang tergabung dalam Gabungan Industri Minyak Nabati Indonesia (GIMNI) mengungkapkan, kenaikan harga minyak goreng disebabkan adanya kekurangan pasokan akan minyak nabati (oils) dan minyak hewani (fats) di pasar global.

Baca juga: Harga Minyak Goreng Merangkak Naik di Berbagai Daerah

 

"Pandemi ini membuat suasana lapangan produksi semua serba tak jelas. Produksi minyak nabati dan minyak hewani semua menurun dibandingkan dengan produksi di tahun sebelum adanya pandemi. Intinya, seperti hukum ekonomi, di mana antara supply dan demand terjadi kepincangan maka pasokan dunia sangat berkurang," ujar Direktur Eksekutif GIMNI Sahat Sinaga saat dihubungi Kompas.com, Senin (25/10/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com