Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Investasi Hunian TOD Dekat Akses KRL Dinilai Menjanjikan

Kompas.com - 19/03/2022, 12:42 WIB
Aprillia Ika

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Berinvestasi pada hunian yang dekat dengan akses transportasi umum seperti Kereta Rel Listrik (KRL) dinilai menguntungkan. 

KRL beberapa tahun terakhir ini mampu menjawab kebutuhan kaum urban yang memiliki rumah tapak di pinggiran namun bekerja di pusat kota, sebagai transportasi yang cepat, aman dan nyaman. 

Yance Onggo, Direktur Marketing Ciputra Residence, mengatakan daerah Maja di barat Jakarta sebagai salah satu daerah yang paling diminati pencari rumah selain daerah Bekasi, Serpong, Sentul, dan Bogor.

Baca juga: Daftar Lelang Rumah Murah di Bandung Mulai Rp 100 Jutaan

Kota Baru Maja merupakan salah satu dari 10 kota baru yang ditetapkan pengembangannya oleh Pemerintah.

"Maja tentu menjadi salah satu lokasi hunian yang menguntungkan. Sebagai kawasan yang masih bertumbuh, kawasan ini bisa menjadi pilihan milenial yang mau bekerja dari rumah dan tinggal di kawasan yang belum begitu ramai," kata Yance melalui rilis, Sabtu (19/3/2022). 

Stasiun Maja juga sudah berkembang dengan infrastruktur transportasi berdesain modern dan menawarkan beragam fasilitas yang nyaman bagi penumpang KRL. 

Saat menggunakan KRL, ongkos pulang pergi dari Maja ke Jakarta dan sebaliknya hanya Rp 14.000. Estimasi waktu yang dibutuhkan untuk sekali perjalanan hanya 86 menit.

Baca juga: Lelang Rumah Murah di Bogor, Mulai dari Rp 67 Jutaan

Perumahan TOD

Salah satu pengembangan Kawasan hunian di Maja adalah Citra Maja Raya dari Ciputra Group.

Perumahan ini dikembangkan sebagai sebuah Kota Baru Terpadu dengan konsep Transit Oriented Development (TOD) karena hanya berjarak 500 meter dari stasiun KRL Maja.

“Kami terus mengembangkan infrastruktur Citra Maja Raya agar menjadi kota mandiri, salah satunya dengan mengedepankan aksesibilitas mudah bagi para penghuni untuk menuju Ibukota Jakarta atau sebaliknya,” ujar Yance.

Hunian ini juga dilengkapi dengan fasilitas shuttle bus di dalam kawasan hingga menuju Stasiun KRL Maja guna mempermudah aksesibilitas penghuninya

Untuk diketahui, hingga akhir 2021, Citra Maja Raya berhasil menjual 18.500 unit rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bantu Industri Hadapi Risiko Geopolitik, PGN Bakal Bangun Hub Perdagangan LNG Lintas Negara

Bantu Industri Hadapi Risiko Geopolitik, PGN Bakal Bangun Hub Perdagangan LNG Lintas Negara

Whats New
Mendag Musnahkan 27.078 Ton Produk Baja Ilegal Milik PT Hwa Hook Steel

Mendag Musnahkan 27.078 Ton Produk Baja Ilegal Milik PT Hwa Hook Steel

Whats New
Survei BI: Penyaluran Kredit Baru Perbankan Tumbuh pada Kuartal I-2024

Survei BI: Penyaluran Kredit Baru Perbankan Tumbuh pada Kuartal I-2024

Whats New
Bangun Ekosistem Hunian Terintegrasi Internet, Perumnas Gandeng Telkomsel

Bangun Ekosistem Hunian Terintegrasi Internet, Perumnas Gandeng Telkomsel

Whats New
Kalog Express Layani Pengiriman 3.186 Ton Barang Selama Lebaran 2024

Kalog Express Layani Pengiriman 3.186 Ton Barang Selama Lebaran 2024

Whats New
Bank Sentral Jepang Pertahankan Suku Bunga

Bank Sentral Jepang Pertahankan Suku Bunga

Whats New
Temukan Jaringan Narkotika di Tangerang, Bea Cukai dan BNNP Banten Musnahkan 21 Kg Sabu

Temukan Jaringan Narkotika di Tangerang, Bea Cukai dan BNNP Banten Musnahkan 21 Kg Sabu

Whats New
Dorong UMKM 'Go Global', Pertamina Kembali Gelar UMK Academy 2024

Dorong UMKM "Go Global", Pertamina Kembali Gelar UMK Academy 2024

Whats New
Mata Uang Polandia Bukan Euro meski Gabung Uni Eropa, Apa Alasannya?

Mata Uang Polandia Bukan Euro meski Gabung Uni Eropa, Apa Alasannya?

Whats New
Bersinergi Bersama, Bea Cukai dan BNN Usut Tuntas 4 Kasus Peredaran Sabu dan Ganja di Jateng

Bersinergi Bersama, Bea Cukai dan BNN Usut Tuntas 4 Kasus Peredaran Sabu dan Ganja di Jateng

Whats New
Dana Asing Rp 29,73 Triliun Cabut dari Indonesia, Ini Kata Sri Mulyani

Dana Asing Rp 29,73 Triliun Cabut dari Indonesia, Ini Kata Sri Mulyani

Whats New
Pelita Air Buka Rute Langsung Jakarta-Kendari, Simak Jadwalnya

Pelita Air Buka Rute Langsung Jakarta-Kendari, Simak Jadwalnya

Whats New
Bank Ina Ditunjuk sebagai Bank Persepsi

Bank Ina Ditunjuk sebagai Bank Persepsi

Whats New
BI Rate Naik, Perbankan Antisipasi Lonjakan Suku Bunga Kredit

BI Rate Naik, Perbankan Antisipasi Lonjakan Suku Bunga Kredit

Whats New
Menhub Tawarkan 6 Proyek TOD di Sekitar Stasiun MRT ke Investor Jepang

Menhub Tawarkan 6 Proyek TOD di Sekitar Stasiun MRT ke Investor Jepang

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com