Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riset BEI dan IBCWE Menunjukkan Peluang Wanita Jadi CEO Makin Tinggi

Kompas.com - 30/05/2022, 22:15 WIB
Ade Miranti Karunia,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perempuan berpeluang besar menduduki jabatan tertinggi dalam perusahaan. Hal ini berdasarkan studi Sensus Perempuan dalam Jabatan Eksekutif di 200 perusahaan (Top 200) oleh Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama dengan Indonesia Business Coalition for Women Empowerment (IBCWE) dan BOI Research.

Di 200 perusahaan top BEI, para perempuan di posisi eksekutif relatif berada di posisi wakil presiden direktur sebesar 20 persen atau posisi marketing dan sales sebanyak 19 persen. Meskipun terjadi penurunan posisi tersebut dibandingkan tahun 2020. Posisi wakil presiden direktur merupakan posisi setingkat menuju direktur utama.

Eksekutif Indonesia Business Coalition for Women Empowerment (IBCWE) Maya Juwita menyebutkan, hanya delapan perusahaan yang memiliki CEO seorang perempuan. Sementara itu, dalam periode yang sama, sebesar 15 persen karyawan perempuan mengambil peran sebagai tim eksekutif.

Baca juga: Bakal Dibahas di Forum G20, Sri Mulyani Sebut Gaji Perempuan 30 Persen Lebih Rendah

"Sebanyak 21 persen dari total perusahaan telah mencapai kesetaraan gender dalam susunan eksekutif. Di sisi lain, tercatat 94 dari 200 perusahaan IDX200 tidak memiliki perempuan yang berperan sebagai tim eksekutif," paparnya melalui keterangan tertulis, Senin (30/5/2022).

Beberapa sektor sudah menunjukkan performa baik perempuan dalam posisi kepemimpinan, yaitu sektor konsumer non-primer dan kesehatan. Kedua sektor tersebut menjadi sektor juara yang hampir meraih keseimbangan gender di top 200 perusahaan terindeks BEI.

Maya kembali memaparkan, terdapat tiga sektor industri dengan keterwakilan perempuan sebagai eksekutif perusahaan tertinggi yakni di sektor barang konsumer non-primer sebesar 29 persen, sektor kesehatan sebesar 27 persen, diikuti oleh sektor teknologi sebesar 23 persen.

Baca juga: Kesetaraan bagi Pekerja Perempuan dan Pemuda Jadi Fokus Tourism Working Group G20

Lebih lanjut kata dia, sektor infrastruktur, transportasi dan logistik, dan basic materials di Top 200 perusahaan BEI masih perlu meningkatkan lagi diversitas gender mereka di level direksi. Pada 2021, hanya terdapat 1 perempuan dari 10 eksekutif di tiga industri tersebut.

Secara keseluruhan, hasil riset menunjukkan, hanya sekitar 4 persen perempuan yang menjadi pemimpin di perusahaan yang termasuk dalam IDX200.

Baca juga: Perempuan Punya Peran Penting Mendorong Peningkatan Literasi Keuangan

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Whats New
Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Whats New
Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Earn Smart
Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Whats New
Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Whats New
Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Whats New
Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Whats New
IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

Whats New
Mengintip 'Virtual Assistant,' Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Mengintip "Virtual Assistant," Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Work Smart
Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Whats New
Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Whats New
Soroti Harga Tiket Pesawat Mahal, Bappenas Minta Tinjau Ulang

Soroti Harga Tiket Pesawat Mahal, Bappenas Minta Tinjau Ulang

Whats New
Tidak Kunjung Dicairkan, BLT Rp 600.000 Batal Diberikan?

Tidak Kunjung Dicairkan, BLT Rp 600.000 Batal Diberikan?

Whats New
Lowongan Kerja Pamapersada untuk Lulusan S1, Simak Persyaratannya

Lowongan Kerja Pamapersada untuk Lulusan S1, Simak Persyaratannya

Work Smart
Menakar Peluang Teknologi Taiwan Dorong Penerapan 'Smart City' di Indonesia

Menakar Peluang Teknologi Taiwan Dorong Penerapan "Smart City" di Indonesia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com