Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KDTN Tebar Dividen 60 Persen dari Laba Bersih 2022

Kompas.com - 18/04/2023, 13:05 WIB
Kiki Safitri,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - PT Puri Sentul Permai Tbk dengan kode saham KDTN berencana membagikan dividen sebesar 60 persen dari perolehan laba bersih tahun 2022 yang diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), Senin (17/4/2023).

Adapun perolehan laba bersih sepanjang 2022 adalah Rp 2,5 miliar. Aan Rohanah Direktur dan Corsec KDTN mengatakan, selama tahun 2022 perseroan mengalami kinerja pertumbuhan yang baik walaupun masih dalam pemulihan pasca Covid-19.

"Laba bersih perseroan tahun 2022 sebesar Rp 2,5 miliar dengan alokasi 60 persen untuk dividen, sisanya akan digunakan sebagai cadangan saldo laba dan tambahan modal kerja," ungkap Aan dalam siaran pers Selasa (18/4/2023).

Baca juga: Mudik Lebaran, Kemenkes Siapkan Ambulans Motor hingga Posko Kesehatan

Adapun revenue KDTN tumbuh sebesar 23,3 persen di tahun 2022, dengan penurunan utang perseroan sebesar 10,14 persen dan naiknya aset perseroan sebesar 79,11 persen, apabila dibandingkan tahun 2021 lalu.

Aan mengatakan, di tahun 2020 lalu, industri perhotelan terpuruk akibat pandemi Covid-19, namun Kedaton 8 Hotel milik KDTN tetap survive dengan tetap membukukan laba.

Perseroan juga mengambil langkah dengan mengembangkan bisnis hotel di Rest Area yang mana hal ini menjadikan PT Puri Sentul Permai Tbk saat ini mengoperasikan hotel di Rest Area Type A di Indonesia. Perseroan sudah memiliki 1 outlet Hotel Xpress di Rest Area yang berlokasi di Rest Area KM 19 Ruas Tol Jakarta - Cikampek.

Baca juga: Penuhi Kebutuhan Uang Tunai Jelang Idul Fitri, Bank Mandiri Jabar Siapkan Rp 5,9 Triliun

Menyusul, KDTN akan membangun hotel di KM 166 dan KM 164 Rest Area tol Cipali dan sudah memasuki progress 504. Hotel yang akan dilengkapi dengan fasilitas Lounge ini ditargetkan selesai pada kuartal 2 tahun ini.

"Dengan perkembangan bisnis hotel di rest area hal ini dapat mendongkrak pendapatan dan laba seroan di tahun-tahun mendatang, disamping hal itu juga membantu pemerintah daerah didalam meningkatkan pajak daerah dan membuka kesempatan kerja bagi masyarakat," lanjut dia.

Baca juga: Ekspor Minyak Rusia Naik, Kembali ke Tingkat Sebelum Perang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com