Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Samudera Indonesia Bakal Tebar Dividen Rp 655 Miliar

Kompas.com - 28/06/2023, 20:42 WIB
Kiki Safitri,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

 JAKARTA, KOMPAS.com - PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) akan membagikan dividen sebesar Rp 655 miliar dari laba bersih tahun 2022. Pembagian dividen tunai tersebut disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUSPT), Rabu (28/6/2023).

"RUPS memutuskan untuk membagikan dividen tahun buku 2022 dengan total Rp 655 miliar, atau 40 per lembar saham," kata Direktur Utama Samudera Indonesia, Bani Maulana Mulia secara virtual.

Sebelumnya perusahaan telah membagikan dividen interim dengan nilai Rp 10 per saham atau Rp 163,8 miliar. Sehingga sisa dividen yang akan dibayarkan sebagai dividen final adalah Rp 491,3 miliar.

Baca juga: Gudang Garam Bakal Tebar Dividen Rp 2,3 Triliun

Bani mengungkapkan, jika dibandingkan dengan tahun 2021, jumlah dividen yang diberikan 4 kali lipat lebih besar. Angka ini juga merupakan dividen tertinggi yang pernah diberikan perusahaan kepada para pemegang saham.

"Besaran dividen yang dibayarkan perusahaan, di tahun 2022 jumlahnya 4 kali lipat dibandingkan dengan tahun 2021. Dalam 10 tahun terakhir sampai 2011 angka dan besaran ini adalah level baru tertinggi yang pernah dibayarkan oleh perseroan," jelasnya.

Bani mengungkapkan, sesuai peraturan yang berlaku, maka pembayaran dividen akan dilakukan selambat-lambatnya 30 hari selesai RUPS.

“Pembayaran dividen akan dilakukan 30 hari setelah RUPST, sesuai dengan peraturan yang berlaku,” tambahnya.

Sepanjang 2022, SMDR mencatatkan pendapatan jasa sebesar 1,15 miliar dollar AS atau naik 71 persen dari realisasi tahun 2021 sebesar 672,9 juta dollar AS. Sementara itu, laba bruto perseroan juga naik menjadi 394,1 juta dollar AS tahun 2022 dibandingkan tahun 2021 sebesar 189,83 juta dollar AS. Adapun laba sebelum pajak tercatat sebesar 332,45 juta dollar AS atau tumbuh dibandingkan tahun 2021, sebesar 142,38 juta.

SMDR mencatatkan laba tahun berjalan sebesar 326,99 juta dollar AS sepanjang 2022, melonjak 135,11 persen dibandingkan tahun 2021 yang sebesar 139,07 juta dollar AS. Adapun laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar naik signifikan 128,6 persen menjadi 212,69 juta dollar AS dibandingkan tahun 2021 sebesar 93,02 juta dollar AS.

Baca juga: Mei 2023, Setoran Dividen BUMN ke Negara Tembus Rp 41,7 Triliun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gelar RUPST, Astra Tetapkan Direksi dan Komisaris Baru

Gelar RUPST, Astra Tetapkan Direksi dan Komisaris Baru

Whats New
Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Whats New
Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Whats New
MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

Whats New
Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Whats New
Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Whats New
Menteri Teten: Warung Madura di Semua Daerah Boleh Buka 24 Jam

Menteri Teten: Warung Madura di Semua Daerah Boleh Buka 24 Jam

Whats New
Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Whats New
Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Whats New
Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Whats New
Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Whats New
Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com