Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Digitalisasi dengan Solusi AI Makin Dilirik Pengusaha untuk Kembangkan Bisnis

Kompas.com - 22/11/2023, 21:07 WIB
Aprillia Ika

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Digitalisasi makin dilirik pengusaha untuk mengembangkan bisnisnya. hal ini termasuk penerapan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).

Di Indonesia, digitalisasi juga berkembang pesat semenjak Pemerintah RI merumuskan rencana dan roadmap untuk mencapai transformasi digital secara menyeluruh.

Adopsi teknologi digital khususnya dalam otomatisasi dan analitik, dipilih pengusaha untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi.

Data International Data Corporation (ID) memprediksi pasar layanan teknologi informasi di Indonesia akan mencapai 9 miliar dollar AS. Area utama investasi teknologi informasi di RI adalah modernisasi, infrastruktur, optimalisasi aplikasi, dan produktivitas perusahaan.

Baca juga: Di Sisa 2023, BFI Finance Manfaatkan Digitalisasi agar Pendapatan Tumbuh di Atas 10 Persen

Untuk itu, anak usaha Metrodata Group yakni {T Synnex Metrodata Indonesia menggandeng IBM memasarkan solusi AI IBM termasuk solusi AI generatif.

"Di era di mana adopsi teknologi terkini seperti AI dan otomatisasi sangat penting untuk ketahanan bisnis, perusahaan diharapkan untuk mempercepat penerimaan mereka terhadap inovasi. Hal ini telah membuka peluang untuk menjalin kemitraan baru dalam ekosistem digital," kata Roy Kosasih, President Director IBM Indonesia melalui keterangan pers, Rabu (22/11/2023).

Ia menambahkan, studi CEO IBM 2023 mengungkapkan bahwa 75 persen CEO yang disurvei secara global percaya bahwa organisasi yang mengadopsi AI generatif akan memiliki keunggulan kompetitif.

Baca juga: Optimalkan Digitalisasi, Jebolan Pesantren Ini Tembus Pasar Ekspor

Tahun ini IBM memperkenalkan solusi terbaru AI untuk bisnis yang siap pakai yaitu Watsonx.

"Melalui platform IBM watsonx, perusahaan akan memiliki akses terhadap perangkat, teknologi, infrastruktur, dan keahlian konsultasi untuk membangun model AI mereka sendiri dan menerapkannya dalam skala besar di lingkungan yang lebih dapat dipercaya dan terbuka untuk mendorong daya saing dan produktivitas," ujar Roy Kosasih.

Untuk itu, IBM menggandeng Synnex Metrodata Indonesia infrastruktur guna memenuhi kebutuhan konsumen untuk sektor pasar komersial di Indonesia.

Anak perusahaan Metrodata Group tersebut memiliki jaringan yang tersebar di 20 wilayah strategis di Indonesia yang mencakup 150 lebih kota, dan 5.200 lebih mitra saluran akan memperkenalkan dan memperluas jejak distribusi untuk berbagai solusi AI dan infrastruktur IBM.

Baca juga: Industri Asuransi Perlu Mulai Pakai AI, Ini Manfaatnya

Lie Heng, Director PT Synnex Metrodata Indonesia mengatakan, kerja sama tersebut diharapkan mampu membantu perusahaan-perusahaan di Indonesia untuk meningkatkan daya saing dan produktivitas, berdasarkan teknologi yang tepercaya, bertanggung jawab.

Menurut Lie Heng, AI diproyeksikan akan menghasilkan nilai luar biasa sebesar 16 triliun dollar AS pada 2030, mendorong pertumbuhan dan membantu mengatasi beberapa tantangan paling mendesak di bidang jasa keuangan, layanan kesehatan, manufaktur, dan perubahan iklim.

"Bisnis partner dan distributor diharapkan dapat membantu IBM untuk mempercepat inovasi dengan menghadirkan beragam keterampilan, keahlian, mempercepat upaya inovasi dan mengembangkan solusi baru dengan lebih cepat dan efisien demi kepentingan pelanggan dan mempercepat pertumbuhan berkelanjutan Ekonomi Digital Indonesia," pungkas Lie Heng.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com