Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

OJK Bangun Kantor di Yogyakarta

JAKARTA, KOMPAS.com - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memulai proses pembangunan gedung kantor di Yogyakarta, Sabtu (22/6/2019). Pembangunan ini sebagai upaya meningkatkan layanan kepada masyarakat. 

“Pembangunan Gedung Kantor OJK di Jakarta dan di berbagai daerah seperti Yogyakarta ini merupakan upaya kami meningkatkan layanan kepada masyarakat sesuai visi OJK menjadi lembaga pengawas industri jasa keuangan yang terpercaya yang melindungi kepentingan konsumen dan masyarakat,” tutur Wimbo Santoso, Ketua Dewan Komisioner OJK dalam keterangannya.

Wimboh bersama Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X, Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK Heru Kristiyana, dan Walikota Yogyakarta serta Haryadi Suyuti melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung tersebut.

Dalam pembangunan gedung kantornya di berbagai daerah, OJK bekerja sama dengan pemerintah daerah dengan mekanisme pinjam pakai menggunakan aset pemda yang bisa digunakan OJK.

Saat ini OJK sudah memiliki beberapa kantor, antara lain di Semarang dan Bandung, sementara kantor OJK lainnya di beberapa daerah seperti, Jayapura, Solo, dan Surabaya masih dalam proses pembangunan.

Sedangkan, Kantor Pusat OJK Jakarta, di daerah kawasan Sudirman Central Bussiness District SCBD, juga telah memasuki proses pembangunan setelah melakukan ground breaking pada bulan April lalu.

Keberadaan Kantor OJK di Jakarta dan berbagai derah diharapkan dapat meningkatkan efesiensi, kinerja dan dapat memberi nilai tambah bagi masyarakat dan negara.

https://money.kompas.com/read/2019/06/22/142135626/ojk-bangun-kantor-di-yogyakarta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke