Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Citilink Sebut Sudah Turunkan Tarif Penerbangan di Sejumlah Rute

JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai Citilink Indonesia sebagai maskapai penerbangan murah atau low cost carrier (LCC) mengklaim telah menurunkan harga tiket pesawat di beberapa rute dan waktu tertentu.

Hal ini menyusul keputusan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution yang meminta maskapai LCC menurunkan tarif penerbangan.

Direktur Utama Citilink Juliandra Nurtjahjo memastikan akan mematuhi ultimatum pemerintah.

"Kita pasti patuhi rekomendasi regulator. Sebenarnya ada yang kita lakukan penurunan di beberapa waktu," kata Juliandra di Jakarta, Minggu (30/6/2019).

Namun, Juliandra tak menyebutkan rute mana saja yang ia maksud. Diakuinya memang belum banyak, tapi saran dari pemerintah itu tetap dijalankan. Ke depan, mereka akan meninjau kembali rute mana lagi yang akan diturunkan tarif tiket pesawatnya.

"Kita evaluasi lagi rute mana yang akan kita turunkan," kata Juliandra.

Sebelumnya, Menteri Darmin memberi tenggat waktu hingga 1 Juli 2019 kepada maskapai penerbangan LCC untuk menurunkan tarif pesawat. Ia memastikan akan menagih maskapai jika pada hari tersebut maskapai tersebut tak juga menurunkan harga.

“Nanti pokoknya senin kalau enggak ada (penurunan harga tiket pesawat) ya kita tagih,” ujar Darmin.

Hingga saat ini, pemerintah masih menunggu laporan dari maskapai rute dan jadwal penerbangan mana saja yang akan diturunkan harga tiketnya. Darmin berharap pada Senin pekan depan semua maskapai telah memberi datanya.

“Nanti mereka yang umumkan, kita paling-paling melihat mereka comply atau tidak dengan kesepakatan yang dibuat," kata Darmin.

https://money.kompas.com/read/2019/06/30/180049526/citilink-sebut-sudah-turunkan-tarif-penerbangan-di-sejumlah-rute

Terkini Lainnya

Mobil Tertabrak KA Pandalungan, KAI Sampaikan Belasungkawa

Mobil Tertabrak KA Pandalungan, KAI Sampaikan Belasungkawa

Whats New
Pabrik Tutup, Bata Janji Beri Hak-hak Karyawan Sesuai Aturan

Pabrik Tutup, Bata Janji Beri Hak-hak Karyawan Sesuai Aturan

Whats New
Meski Ada Momen Ramadhan dan Pemilu, Konsumsi Rumah Tangga Dinilai Tidak Tumbuh Maksimal

Meski Ada Momen Ramadhan dan Pemilu, Konsumsi Rumah Tangga Dinilai Tidak Tumbuh Maksimal

Whats New
Era Suku Bunga Tinggi, Bank Mega Syariah Terapkan Jurus Angsuran Tetap untuk Pembiayaan Rumah

Era Suku Bunga Tinggi, Bank Mega Syariah Terapkan Jurus Angsuran Tetap untuk Pembiayaan Rumah

Whats New
Gojek Luncurkan Paket Langganan Gojek Plus, Ada Diskon di Setiap Transaksi

Gojek Luncurkan Paket Langganan Gojek Plus, Ada Diskon di Setiap Transaksi

Whats New
Laba Bersih MPXL Melonjak 123,6 Persen, Ditopang Jasa Angkut Material ke IKN

Laba Bersih MPXL Melonjak 123,6 Persen, Ditopang Jasa Angkut Material ke IKN

Whats New
Emiten Migas SUNI Cetak Laba Bersih Rp 33,4 Miliar per Kuartal I-2024

Emiten Migas SUNI Cetak Laba Bersih Rp 33,4 Miliar per Kuartal I-2024

Whats New
CEO Perusahaan Migas Kumpul di IPA Convex 2024 Bahas Solusi Kebijakan Industri Migas

CEO Perusahaan Migas Kumpul di IPA Convex 2024 Bahas Solusi Kebijakan Industri Migas

Whats New
Ramai soal 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Ditahan, Bea Cukai Beri Penjelasan

Ramai soal 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Ditahan, Bea Cukai Beri Penjelasan

Whats New
BEI Ubah Aturan 'Delisting', Ini Ketentuan Saham yang Berpotensi Keluar dari Bursa

BEI Ubah Aturan "Delisting", Ini Ketentuan Saham yang Berpotensi Keluar dari Bursa

Whats New
BEI Harmonisasikan Peraturan Delisting dan Relisting

BEI Harmonisasikan Peraturan Delisting dan Relisting

Whats New
Hadirkan Solusi Transaksi Internasional, Bank Mandiri Kenalkan Keandalan Livin’ by Mandiri di London

Hadirkan Solusi Transaksi Internasional, Bank Mandiri Kenalkan Keandalan Livin’ by Mandiri di London

Whats New
Biasakan 3 Hal Ini untuk Membangun Kekayaan

Biasakan 3 Hal Ini untuk Membangun Kekayaan

Earn Smart
Pertumbuhan Ekonomi RI 5,11 Persen Dinilai Belum Maksimal

Pertumbuhan Ekonomi RI 5,11 Persen Dinilai Belum Maksimal

Whats New
Laba Bersih JTPE Tumbuh 11 Persen pada Kuartal I 2024, Ditopang Pesanan E-KTP

Laba Bersih JTPE Tumbuh 11 Persen pada Kuartal I 2024, Ditopang Pesanan E-KTP

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke