Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gojek Rilis 4 Fitur Baru untuk GoFood, Apa Saja?

JAKARTA, KOMPAS.com - Mengawali tahun 2020 ini, GoFood merilis empat fitur baru untuk bersaing dalam bisnis pesan antar makanan dan minuman. 

GoFood sendiri merilis empat fitur baru yang diklaimnya akan menjawab kebutuhan pelanggannya, yakni GoFood Pickup, GoFood Turbo, GoFood Plus, dan fitur Google Assistant.

Chief Food Officer Gojek Group Catherine Hindra Sutjahyo mengatakan, untuk GoFood Pickup, pelanggan kini bisa memesan makanan di restoran tanpa antre dengan memesan lewat aplikasi, kemudian makanan tersebut langsung bisa diambil.

"Biasanya ada pelanggan yang tak mau menunggu lama sampai makanan datang. Untuk itu, dengan fitur Pickup maka makanan bisa langsung diproses restoran, kemudian tinggal datang ambil tanpa antre," ucapnya di Pacific Place Jakarta, Kamis (16/1/2020).

Kemudian, fitur berikutnya yaitu GoFood Turbo adalah jaminan makanan akan diterima oleh pelanggan dalam waktu cepat, dan bisa memesan berbagai jenis makanan dalam satu pesanan.

"Turbo sendiri nantinya pelanggan bisa memesan berbagai jenis makanan dalam sekali pesanan dengan waktu cepat," katanya.

Namun, kedua fitur tersebut saat ini masih terbatas hanya pada beberapa restoran dan merchant di GoFood Festival.

"Ke depan nanti Pickup dan Turbo nantinya akan mencakup lebih banyak mitra kami," pungkasnya.

Selain layanan baru, GoFood juga menyediakan fitur subscription atau langganan via GoFood plus, di mana akan ada potongan harga langsung selama beberapa hari.

"Nantinya, pelanggan akan diberikan tawaran langganan GoFood Plus, di mana bisa menikmati potongan dalam jangka waktu tertentu," ucapnya.

Selain itu, GoFood juga telah berkolaborasi dengan Google untuk memudahkan pelanggan bisa memesan makanan dengan mengucapkan perintah ke layanan bantuan Google Assistant.

https://money.kompas.com/read/2020/01/16/144300226/gojek-rilis-4-fitur-baru-untuk-gofood-apa-saja

Terkini Lainnya

[POPULER MONEY] Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan | Soal Pabrik Sepatu Bata Tutup

[POPULER MONEY] Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan | Soal Pabrik Sepatu Bata Tutup

Whats New
Soal Gas Murah buat Industri, Menteri ESDM: Insya Allah Akan Dilanjutkan

Soal Gas Murah buat Industri, Menteri ESDM: Insya Allah Akan Dilanjutkan

Whats New
Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Spend Smart
Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

Earn Smart
Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke