Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Di Tengah Virus Corona, Bagaimana Cuan Investasi Bitcoin?

JAKARTA, KOMPAS.com – Kondisi pandemi virus corona atau Covid-19 yang tak kunjung usai membuat beragam sektor investasi bergejolak.

Namun, bagaimana dengan profit mata uang kripto bitcoin (BTC) di masa pandemi Covid-19? Sejauh apa bitcoin mampu bertahan di tengah serangan wabah ini?

Business Development Manager Triv Jordan Simanjuntak mengatakan, selama situasi pandemi Covid-19, ada banyak instrumen investasi yang rontok.

Bahkan, beberapa aset memerlukan bailout dari pemerintah. Namun, ia menilai investasi bitcoin masih berpotensi mendulang profit di tengah kondisi tidak pasti saat ini.

“Tapi bitcoin disini terbukti merupakan salah satu aset yang aman dari ketidakpastian global atau safe haven asset. Jadi saya rasa bitcoin akan terus digemari oleh para investor dalam situasi seperti ini,” kata Jordan kepada Kompas.com, Selasa (12/5/2020).

Sementara itu, Jordan menilai pergerakan harga bitcoin di tengah kondisi ekonomi sulit, memang masih menarik.

Sejak Januari 2020, bitcoin mengalami kenaikan walau pada 13 Februari sampai 16 Maret 2020 sempat turun 56,37 persen.

“Namun saya rasa ini malah waktu (yang tepat) untuk membeli, karena setelah (16/3/2020 sampai hari ini) bitcoin telah naik sebesar 44,14 persen,” tambah dia.

Pada Jumat (8/5/2020), harga bitcoin menyentuh Rp 150 juta dan merupakan harga tertinggi sejak Agustus 2019 lalu.

Jordan menilai ada banyak faktor yang mempengaruhi kenaikan tersebut salah satunya adalah halving atau pemotongan nilai.


“Tentu ada banyak sekali yang mempengaruhi kenaikan tersebut. Tapi yang pasti dan utama adalah berkat halving,” tambah dia.

Jordan juga menyebut, kesuksesan halving pada tahun-tahun sebelumnya tentu menjadi alasan kuat kenaikan harga bitcoin kali ini.

Di sisi lain, kepercayaan pasar terhadap investasi bitcoin juga menjadi sentiment pendorong kenaikan harga bitcoin.

Sementara itu, Jordan menyimpulkan beberapa tips yang bisa dilakukan para traders untuk bertahan dalam investasi bitcoin di masa kondisi ekonomi yang tidak pasti saat ini, antara lain sebagai berikut.

1. Analisis pasar

Apabila Anda merupakan seorang trader, maka sangat penting untuk memiliki ilmu analisis teknikal. Karena dengan analisis teknikal akan memperkecil potensi kerugian dan memperbesar potensi keuntungan.

2. Menggunakan DCA

Jika Anda berencana melakukan investasi bitcoin, dengan dana yang pas-pasan, Anda bisa memanfaatkan Dollar-Cost-Averaging (DCA) atau tabung rutin untuk meringankan investasi dan meminimalisir kerugian.

3. Alokasi dana

Ketika melakukan investasi, pastikan Anda tidak menggunakan dana kebutuhan harian atau bahkan dana darurat. Gunakanlah modal investasi yang memang disiapkan untuk investasi.

4. Pilih bursa kripto terpercaya

Jika investasi bakal digunakan untuk dana darutat, maka pilihkan bursa kripto yang bersifat liquid dengan metode tarik setor 24 jam. Hal ini penting, karena situasi seperti ini memaksa Anda harus siap sedia dalam kondisi apapun termasuk dana investasi Anda kapanpun Anda butuhkan.

https://money.kompas.com/read/2020/05/12/105039426/di-tengah-virus-corona-bagaimana-cuan-investasi-bitcoin

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke