Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemerintah Sudah Salurkan Rp 2,59 Triliun untuk Bantu Desa Lawan Covid-19

Menteri Desa, Pembangungan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar melaporkan, dari total penyaluran dana desa tahap I sebesar Rp 20,9 triliun, yang sudah dipakai untuk desa tanggap Covid-19 sebesar Rp 2,59 triliun.

"Jadi untuk desa tanggap Covid-19 atau relawan desa lawan Covid-19 ini, sudah dipakai sebesar Rp 2,59 triliun," ujarnya dalam konferensi pers virtual, Rabu (20/5/2020). 

Menurut dia, dana tersebut relatif kecil dibanding dengan total desa di seluruh Indonesia yang mencapai 74.953 desa.

Namun, Abdul menilai penanganan Covid-19 di tingkat desa berlangsung efisien dan efektif, sebab skala desa yang relatif kecil, sehingga pemetaannya tidak terlalu kompleks. 

"Dan zonasinya mudah dicermati secara lebih masif lagi karena tak lagi bicara wilayah tapi lebih ke per orang. Itulah makanya saya mengatakan penanganan Covid-19 akan sangat bagus pada perjalanan berikutnya," tuturnya dia. 

Dana desa tanggap Covid-19 digunakan untuk sosialisasi, pembangunan pos, hingga pembangunan ruang isolasi Covid-19.

Lebih lanjut, Abdul optimis dengan langkah-langkah yang sudah dilakukan berbagai desa akan mampu meredam dan mengatasi penyebaran Covid-19.

"Kemudian bagaimana pemulihan dan seterusnya itu sangat bagus ketika difokuskan di desa," kata dia.

Efektifnya penggunaan dana desa tanggap Covid-19 terefleksikan dengan tingginya angka orang dalam pantauan (ODP) yang mencapai 179.682 orang, namun hanya 629 orang yang dinyatakan positif Covid-19.

"Saya yakin ketika kita melakukan penguatan di desa dengan new normal dibiasakan sedemikian rupa, seperti cuci tangan hingga physical distancing, Covid-19 bisa ditangani," ucapnya.

https://money.kompas.com/read/2020/05/20/154200126/pemerintah-sudah-salurkan-rp-2-59-triliun-untuk-bantu-desa-lawan-covid-19

Terkini Lainnya

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Investasi Aman, Apa Perbedaan SBSN dan SUN?

Investasi Aman, Apa Perbedaan SBSN dan SUN?

Work Smart
Harga Bahan Pokok Minggu 28 April 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Harga Bahan Pokok Minggu 28 April 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Whats New
SILO Layani Lebih dari 1 Juta Pasien pada Kuartal I 2024

SILO Layani Lebih dari 1 Juta Pasien pada Kuartal I 2024

Whats New
Bulog Diminta Lebih Optimal dalam Menyerap Gabah Petani

Bulog Diminta Lebih Optimal dalam Menyerap Gabah Petani

Whats New
Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Whats New
[POPULER MONEY] Sri Mulyani 'Ramal' Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

[POPULER MONEY] Sri Mulyani "Ramal" Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

Whats New
Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Spend Smart
Perlunya Mitigasi Saat Rupiah 'Undervalued'

Perlunya Mitigasi Saat Rupiah "Undervalued"

Whats New
Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Whats New
Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Whats New
Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Whats New
Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Work Smart
Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke