Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ekspansi Pasar, LuLu Hypermarket Buka Gerai Baru di Sentul

JAKARTA, KOMPAS.com - LuLu Hypermarket menyatakan optimistis akan terus membuka 15 gerai di Indonesia dalam beberapa tahun ke depan.

Ini termasuk membangun fasilitas pergudangan yang baik.

Adapun LuLu Hypermarket baru saja menambah jaringan ketiga di Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Ini juga menandakan jaringan LuLu Hypermarket ke-191 di seluruh dunia.

Berlokasi di Vivo Mall Sentul Bogor, gerai seluas 6.500 meter persegi ini merupakan tempat untuk berbelanja produk dari seluruh dunia, mulai dari makanan, fashion dan gaya hidup, seperti produk bahan pokok, produk sayur, daging dan buah segar.

Ada pula produk kesehatan dan kecantikan, perlengkapan rumah tangga, elektronik dan juga aneka menu makanan ala Timur Tengah dan Roastery.

Dalam keterangan resminya, pimpinan LuLu Retail Group Yussuf Ali menyatakan, pihaknya berkomitmen untuk tetap memperluas bisnis dan investasi di Indonesia, sebagai pasar terluas di Asia Tenggara dengan potensi populasi lebih dari 260 juta orang yang terus berkembang.

Di Indonesia, LuLu Group telah memperkerjakan 750 orang. Pun angka ini akan terus meningkat menjadi lebih dari 5.000 peluang kerja dalam waktu tiga tahun mendatang.

Sampai dengan akhir tahun 2020 ini, LuLu Grup merencanakan penambahan 3 lokasi gerai baru, yaitu di Sawangan, Cinere, dan Tangerang.

Sebelumnya, LuLu Grup mengumumkan rencana investasi sebesar 500 juta dollar AS untuk mendukung percepatan rencana ekspansi 15 gerainya di Indonesia.

https://money.kompas.com/read/2020/07/31/122536726/ekspansi-pasar-lulu-hypermarket-buka-gerai-baru-di-sentul

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke