Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gelar Pameran Virtual, Pertamina Hadirkan 1.226 Mitra UMKM Binaan

Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati, mengatakan, gelaran Pertamina SMEXPO 2020 akan diikuti langsung oleh 1.226 UMKM mitra binaan perseroan. Berbagai produk, mulai dari herbal hingga kerajinan tangan akan ditawarkan dalam gelaran pameran virtual tersebut.

"Pertamina SMEXPO kita persembahkan memberikan kesempatan para UMKM Pertamina," katanya, dalam konferensi pers virtual, Selasa (8/9/2020).

Menurut Nicke, UMKM memiliki peranan penting dalam perekonomian nasional. Oleh karenanya, BUMN energi itu telah membina lebih dari 63.000 UMKM dengan nilai penyaluran pendanaan hingga Rp 3,5 triliun sejak 1993.

"Pembinaan UMKM yang diamanahkan Pertamina sebagaimana diundangkan undang-undang," ujarnya.

Merebaknya Covid-19 sejak awal Maret lalu, telah memberikan pukulan telak kepada sebagian besar pelaku UMKM. Nicke mencatat, sekitar 57 persen mitra UMKM binaan Pertamina terdampak oleh pandemi tersebut.

Dengan adanya pameran UMKM secara virtual ini, diharapkan dapat membantu kembali para mitra binaan memasarkan produknya tanpa perlu bertatap muka langsung.

"Sehingga kita harapkan tentunya para UMKM dapat bertahan di tengah kondisi Covid-19," kata Nicke.

Bagi masyarakat yang tertarik untuk mengunjungi pameran virtual SMEXPO 2020, dapat mengakses langsung situs www.pertaminasmexpo.com. Nantinya, selama 3 hari Pertamina akan menyajikan berbagai gelaran acara, mulai dari fashion show hingga penampilan artis ibu kota.

"Pertamina berharap UMKM dapat mempertahankan eksistensinya dan menjadi motor penggerak perekonomian," ucapnya.

https://money.kompas.com/read/2020/09/08/114215126/gelar-pameran-virtual-pertamina-hadirkan-1226-mitra-umkm-binaan

Terkini Lainnya

Efisiensi Anggaran Makan Siang Gratis

Efisiensi Anggaran Makan Siang Gratis

Whats New
Utang Pemerintah ke Bulog Capai Rp 16 Triliun, Dirut: Hampir Semua Sudah Dibayarkan

Utang Pemerintah ke Bulog Capai Rp 16 Triliun, Dirut: Hampir Semua Sudah Dibayarkan

Whats New
Kian Susut, Surplus APBN Tinggal Rp 8,1 Triliun

Kian Susut, Surplus APBN Tinggal Rp 8,1 Triliun

Whats New
IHSG Turun 34 Poin, Rupiah Melemah di Awal Sesi

IHSG Turun 34 Poin, Rupiah Melemah di Awal Sesi

Whats New
Harga Emas Dunia Menguat Usai Rilis Data Pertumbuhan Ekonomi AS

Harga Emas Dunia Menguat Usai Rilis Data Pertumbuhan Ekonomi AS

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Whats New
Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Whats New
Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Whats New
Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Whats New
Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke