Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Terbesar Sepanjang Sejarah, Pembebasan Lahan LMAN Capai Rp 22,86 Triliun di 2021

JAKARTA, KOMPAS.com - Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) sudah membiayai pembebasan lahan sebesar Rp 22,86 triliun sepanjang tahun 2021.

Direktur Utama LMAN, Basuki Purwadi mengatakan, biaya pembebasan lahan itu merupakan yang tertinggi sejak tahun 2016. Tercatat selama tahun 2016-2022, total biaya pembebasan lahan mencapai Rp 115,62 triliun, termasuk rencana pencairan bertahap Rp 10 triliun di tahun 2022.

"Tahun kemarin 2021 adalah capaian tertinggi dalam realisasi pendanaan lahan Rp 22,86 triliun. Ini jumlah luar biasa dalam setahun kita salurkan untuk pendanaan lahan," kata Basuki dalam webinar Infrastruktur 2022, Rabu (1/3/2022).

Basuki mengungkapkan, pemerintah sudah mengalokasikan Rp 28,84 triliun di tahun 2022. Bila terealisasi seluruhnya, biaya pembebasan lahan tahun 2022 menjadi yang terbesar sepanjang sejarah LMAN.

Adapun hingga 25 Februari 2022, LMAN sudah merealisasikan Rp 2,31 triliun pembebasan lahan. Secara rinci, biaya pembebasan lahan mencapai Rp 11,72 triliun tahun 2017, Rp 21,21 triliun tahun 2018, Rp 13,88 triliun tahun 2019, dan Rp 19,95 triliun di tahun 2020.

"Karena pendanaan lahan butuh fleksibilitas di awal tahun ini pun sudah banyak yang kita salurkan. Baru dua bulan kita salurkan Rp 2,31 triliun pendanaan. Rata-rata per bulan lebih dari Rp 1 triliun," ucap dia.

Basuki memprediksi, biaya pembebasan lahan akan makin padat di bulan-bulan berikutnya. Seturut siklusnya, biaya pembebasan tanah membengkak menjelang Lebaran dan menjelang akhir tahun.

"Tapi berkaca dari situ, kita minta ke teman-teman jangan numpuk di satu bulan atau event tertentu. Kalau bisa smooth saja pergerakannya dari bulan ke bulan," sebut Basuki.

Lebih lanjut dia merinci, ada beberapa macam pembangunan infrastruktur yang berasal dari pendanaan lahan LMAN, mulai dari jalan tol, bendungan, irigasi, jalur kereta api, pelabuhan, hingga KEK Mandalika.

Tercatat, ada sekitar 53 Proyek Strategis Nasional (PSN) jalan tol yang mencapai Rp 79,45 triliun, 40 PSN bendungan Rp 8,33 triliun, 8 PSN irigasi Rp 548,4 miliar, 9 PSN jalur KA Rp 2,71 triliun, 1 PSN pelabuhan Rp 791,7 miliar, dan 1 KSPN Rp 84,93 miliar.

"Yang kita lakukan dari sisi pendanaan lahan, itu terwujud. Kalau jalan tol beroperasi, yang diresmikan bertahap. Bertahap tapi nyata, artinya bisa lihat progressnya. Jadi ada jalan tol berapa kilometer, ada 12 bendungan, tahun 2022 saya yakin juga makin ada," tandas Basuki.

https://money.kompas.com/read/2022/03/02/130300526/terbesar-sepanjang-sejarah-pembebasan-lahan-lman-capai-rp-22-86-triliun-di

Terkini Lainnya

Pengusaha Ritel: Pembatasan Pembelian Gula Bukan karena Stok Kosong

Pengusaha Ritel: Pembatasan Pembelian Gula Bukan karena Stok Kosong

Whats New
Luhut Minta Penyelesaian Lahan di IKN Tak Rugikan Masyarakat

Luhut Minta Penyelesaian Lahan di IKN Tak Rugikan Masyarakat

Whats New
Prudential Indonesia Rilis Produk Asuransi Kesehatan PRUWell, Simak Manfaatnya

Prudential Indonesia Rilis Produk Asuransi Kesehatan PRUWell, Simak Manfaatnya

Whats New
Kunjungi IKN, Luhut Optimistis Pembangunan Capai 80 Persen pada Agustus 2024

Kunjungi IKN, Luhut Optimistis Pembangunan Capai 80 Persen pada Agustus 2024

Whats New
Wamendes PDTT: Urgensi Transmigrasi dan Dukungan Anggaran Perlu Ditingkatkan

Wamendes PDTT: Urgensi Transmigrasi dan Dukungan Anggaran Perlu Ditingkatkan

Whats New
IDSurvey Tunjuk Suko Basuki sebagai Komisaris Independen

IDSurvey Tunjuk Suko Basuki sebagai Komisaris Independen

Whats New
Tingginya Inflasi Medis Tidak Hanya Terjadi di Indonesia

Tingginya Inflasi Medis Tidak Hanya Terjadi di Indonesia

Whats New
Tutup Pabrik, Bata Akui Kesulitan Hadapi Perubahan Perilaku Belanja Konsumen

Tutup Pabrik, Bata Akui Kesulitan Hadapi Perubahan Perilaku Belanja Konsumen

Whats New
Kecelakaan KA Pandalungan dan Mobil Sebabkan Perjalanan KA Terlambat, Penumpang Dapat Kompensasi

Kecelakaan KA Pandalungan dan Mobil Sebabkan Perjalanan KA Terlambat, Penumpang Dapat Kompensasi

Whats New
Hari Apresiasi Seller Tokopedia, GNET Raih Posisi Pertama di Kategori Pertukangan

Hari Apresiasi Seller Tokopedia, GNET Raih Posisi Pertama di Kategori Pertukangan

Rilis
Waskita Karya Bakal Jadi Anak Usaha Hutama Karya pada September 2024

Waskita Karya Bakal Jadi Anak Usaha Hutama Karya pada September 2024

Whats New
Menko Airlangga: Pertumbuhan Ekonomi RI Kuartal I-2024 Tertinggi sejak 2015

Menko Airlangga: Pertumbuhan Ekonomi RI Kuartal I-2024 Tertinggi sejak 2015

Whats New
IHSG dan Rupiah Ditutup Melemah

IHSG dan Rupiah Ditutup Melemah

Whats New
Mobil Tertabrak KA Pandalungan, KAI Sampaikan Belasungkawa

Mobil Tertabrak KA Pandalungan, KAI Sampaikan Belasungkawa

Whats New
Pabrik Tutup, Bata Janji Beri Hak-hak Karyawan Sesuai Aturan

Pabrik Tutup, Bata Janji Beri Hak-hak Karyawan Sesuai Aturan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke