Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dorong Digitalisasi UMKM, ESB Gelar Program Edukasi dan Kolaborasi ISC 2022

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk mendorong digitalisasi UMKM di Tanah Air, PT Esensi Solusi Buana (ESB) perusahaan penyedia teknologi restoran, makanan dan minuman pintar, menghadirkan Indo Smart City (ISC) 2022 pada 12 - 14 Oktober 2022 di Solo, Jawa Tengah.

Dalam program tersebut bertujuan untuk menghadirkan edukasi soal digitalisasi UMKM serta pentingnya kolaborasi antarpelaku UMKM untuk memaksimalkan bisnis dan usaha.

"Misi kami dalam mewujudkan digitalisasi UMKM sektor kuliner masih terus kami lakukan. Indo Smart City 2022 menjadi salah satu program, dimana kami ingin menginspirasi, mengedukasi dan menggandeng lebih banyak lagi pelaku UMKM terutama mereka yang berada di Kota Solo dan kota lainnya," kata CEO ESB Restaurant Technology Gunawan Woen melalui keterangannya, Kamis (13/10/2022).

"Kami tahu bahwa untuk mendukung pemerintah mewujudkan konsep Smart City diperlukan lebih banyak kolaborasi, baik dari pelaku UMKM dan juga perusahaan teknologi seperti ESB yang memiliki ekosistem dan teknologi mumpuni," lanjutnya.

Untuk membantu UMKM bangkit dan naik kelas di situasi pascapandemi saat ini, dalam ICS 2022 ESB telah menyiapkan sejumlah dukungan dan langkah melalui ekosistem teknologi yang dibawa. Antara lain ESB POS, ESB POSLite, ESB Order, ESB KiosK, ESB Core (sistem ERP) dan ESB Goods.

Kemudian juga ada Smart Food Court yang menyediakan pengalaman bagi masyarakat dapat mencoba langsung teknologi khusus F&B.

"Dengan portofolio ini dan juga sejumlah program menarik yang kami berikan, kami berharap dapat mendorong pelaku UMKM untuk saling bantu dan mewujudkan pelaku-pelaku UMKM yang serba bisa di bidangnya,” pungkas Gunawan.

Hingga kuartal III-2022 ESB yang berdiri sejak 2015 ini telah menggandeng lebih dari 8.000 merchant ke dalam ekosistemnya. Para merchant berasal dari Jabodetabek, Solo, Surabaya, Semarang, Yogyakarta dan Bali.

Kepala Bidang Pemberdayaan dan Pengembangan UMKM Dinas Koperasi, UKM Perindustrian Kota Surakarta Rini Indriyani mengatakan, pihaknya mengapresiasi infrastruktur teknologi yang dibawa ESB dalam mewujudkan konsep Smart Food Court di ISC 2022.

Hal ini menjadi satu kolaborasi yang dapat mendukung kemajuan UMKM sektor kuliner di kota Solo.

"Hingga saat ini, tercatat ada lebih dari 2.000 pelaku UMKM sektor kuliner dari sekitar 3,600 UMKM yang kami miliki. Besarnya angka pelaku UMKM kuliner saat ini menjadi misi bagi kami untuk dapat secara bertahap meningkatkan digitalisasi UMKM di kota Solo,” kata Rini.

https://money.kompas.com/read/2022/10/13/185518326/dorong-digitalisasi-umkm-esb-gelar-program-edukasi-dan-kolaborasi-isc-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke