Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Progres Proyek Kereta Cepat: Total Waktu Tempuh Jakarta-Bandung Jadi 50 Menit

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo atau biasa disapa Tiko mengatakan, Kereta Cepat Jakarta-Bandung akan memangkas waktu tempuh dari Jakarta menuju Bandung yang sebelumnya 2,5 sampai 3 jam menjadi sekitar 50 menit.

Ia mengatakan, perjalanan dari Jakarta, tepatnya dari Stasiun Halim menuju Stasiun Padalarang dapat ditempuh selama 36 menit.

Kemudian, dari Stasiun Padalarang menuju Stasiun Kota Bandung ditempuh selama 15 menit.

"Total travel times-nya dari Stasiun Halim ke Padalarang 36 menit dan tambahan ke Kota (Bandung) 15 menit, jadi total traveling time-nya sekitar 50 menit dari St Halim ke St Kota Bandung," kata Tiko dalam rapat kerja dengan Komisi VI DPR dikutip Rabu (2/11/2022).

Tiko mengatakan, saat ini, KCIC tengah menyelesaikan pembangunan empat stasiun yaitu Stasiun Halim, Stasiun Karawang, Stasiun Padalarang, dan Stasiun Tegalluar.

Ia mengatakan, Stasiun Padalarang masih dalam proses penyelesaian sekaligus penyiapan kereta feeder yang menghubungkan Kereta Cepat Jakarta-Bandung dengan kereta biasa untuk menuju kota Bandung.

"Penyelesaian stasiun-stasiun ini, terutama Stasiun Padalarang memang tambahan untuk akses ke Kota Bandung, nanti akan jadi lebih mudah karena dari kalau Stasiun Tegal luar itu agak jauh," ujarnya.

Tiko juga mengatakan, saat ini, proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung sudah tersambung sepanjang 142,3 kilometer.

Selanjutnya, KCIC akan melakukan pekerjaan track laying atau pemasangan instalasi rel yang ditargetkan rampung Januari 2023. Berbagai tes dapat dilakukan dari ujung ke ujung hingga tahap operasional dapat dilakukan

"Diharapkan utuhnya track laying selesai sampai dengan operasional itu moga-moga 3 bulan bisa kita selesaikan, sehingga Juni Juli 2023 bisa beroperasi secara komersial," ucap dia.

https://money.kompas.com/read/2022/11/02/191000626/progres-proyek-kereta-cepat--total-waktu-tempuh-jakarta-bandung-jadi-50-menit-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke