Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jangan Sampai Salah, Ini 2 Stasiun LRT Jabodebek yang Terhubung dengan Stasiun KRL

JAKARTA, KOMPAS.com - Guna mencanangkan konektivitas antarmoda, pemerintah menghubungkan LRT Jabodebek dan moda transportasi umum lainnya seperti KRL Commuter Line di beberapa stasiun.

Manager Public Relations LRT Jabodebek Kuswardoyo mengatakan, terdapat dua stasiun LRT Jabodebek yang terkoneksi dengan Stasiun Commuter Line, yakni Stasiun LRT Dukuh Atas dengan Stasiun Commuter Line Sudirman serta Stasiun LRT Cikoko dengan Stasiun Commuter Line Cawang.

Dia juga menekankan bahwa Stasiun LRT Cawang dan Stasiun Commuter Line Cawang merupakan stasiun yang berbeda dan keduanya tidak saling terhubung.

"Saat ini masih banyak masyarakat yang mengira bahwa keduanya merupakan stasiun yang terintegrasi dan terdapat di lokasi yang sama. Jika masyarakat LRT Jabodebek ingin melanjutkan perjalanan ke Stasiun Commuter Line Cawang, masyarakat dapat turun di Stasiun LRT Cikoko," ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (21/8/2023).

Selain Stasiun LRT Cawang, terdapat juga Stasiun LRT Dukuh Atas yang terkoneksi dengan Stasiun Commuter Line Sudirman.

Pengguna LRT Jabodebek yang ingin melanjutkan perjalanan menuju Stasiun Commuter Line Sudirman, dapat menuju Stasiun Commuter Line Sudirman melalui jembatan penyebrangan multiguna (JPM) Dukuh Atas yang menghubungkan antara Stasiun LRT Dukuh Atas dan Stasiun Commuter Line Sudirman.

Konektivitas transportasi ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat untuk melanjutkan perjalanan dari satu transportasi umum ke transportasi umum lainnya. Dengan kemudahan ini diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat dalam menggunakan transportasi umum.

"LRT Jabodebek mentargetkan sebanyak 40.000-50.000 penumpang bisa diangkut setiap harinya untuk saat ini," tuturnya.

https://money.kompas.com/read/2023/09/01/110000526/jangan-sampai-salah-ini-2-stasiun-lrt-jabodebek-yang-terhubung-dengan-stasiun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke