Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tiga Tantangan Global yang Bayangi Ekonomi Indonesia Tahun Depan

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menyebut, sekurang-kurangnya terdapat tiga tantangan global yang dapat memengaruhi ekonomi Indonesia pada 2024.

Chief Economist Bank Mandiri Andry Asmoro mengungkapkan, pertama-tama Indonesia harus melihat pertumbuhan ekonomi yang terjadi di China.

"Perlambatan ekonomi Tiongkok masih akan menjadi risiko bagi perekonomian Indonesia mengingat Tiongkok adalah salah satu mitra dagang dan mitra investasi yang utama bagi Indonesia," kata dia dalam Mandiri Economic Outlook 2023, Selasa (19/12/2023).

Perkembangan keadaan ekonomi China ke depan akan berpengaruh pada harga komoditas Indonesia seperti crude palm oil (CPO), batubara, dan nikel.

Sedikit catatan, Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pangsa ekopor Indonesia ke China mencapai 26,11 persen pada November 2023.

Kedua, Indonesia perlu terus mewaspadai arah kebijakan bank sentral Amerika Serikat (AS) Federal Reserve (The Fed) yang diprediksi akan bertahan lebih lama dengan suku bunga acuan yang tinggi atau higher for longer.

Andry menyebut, suku bunga The Fed yang terus tinggi dapat memengaruhi volatilitas dan arus modal yang ada di Indonesia.

Terakhir, Bank Mandiri melihat kondisi geopolitik dan kesehatan global juga akan menjadi dua hal berpengaruh yang akan sulit diprediksi ke depan.

"Ini adalah dua black swan (geopolikik dan kesehatan) yang akan mewarnai kondisi global dan juga akan memengaruhi perekonomian di domestik," terang dia.

Hal tersebut dapat berpengaruh signifikan terhadap pasar emerging seperti Indonesia.

Andry merangkum, tiga tantangan di atas akan memengaruhi neraca perdagangan Indonesia, nilai tukar, dan gross domestic product (GDP).

Meskipun demikian, Bank Mandiri memproyeksikan perkonomian Indonesia masih akan tumbuh positif.

Ekonomi Indonesia diprediksi akan tumbuh 5,04 persen pada 2023 dan 5,06 persen pada 2024.

https://money.kompas.com/read/2023/12/20/062729526/tiga-tantangan-global-yang-bayangi-ekonomi-indonesia-tahun-depan

Terkini Lainnya

Harga Bahan Pokok Jumat 17 Mei 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 17 Mei 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Wall Street Berakhir di Zona Merah, Dow Sempat Sentuh Level 40.000

Wall Street Berakhir di Zona Merah, Dow Sempat Sentuh Level 40.000

Whats New
KB Bank Dukung Swasembada Pangan lewat Pembiayaan Kredit Petani Tebu

KB Bank Dukung Swasembada Pangan lewat Pembiayaan Kredit Petani Tebu

BrandzView
5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

Spend Smart
Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Whats New
Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Kemenkop-UKM Terus Lakukan  Sosialisasi dan Dorong Literasi

Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Kemenkop-UKM Terus Lakukan Sosialisasi dan Dorong Literasi

Whats New
Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Whats New
Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Whats New
Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Whats New
Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Whats New
Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Work Smart
Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Whats New
Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Whats New
Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke