Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Maskapai Kompak Tebar Diskon Tiket Pesawat, Kemenhub Awasi agar Tak Ada Perang Tarif

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengawasi penyelenggaraan promo diskon tiket pesawat yang dilakukan sejumlah maskapai penerbangan dalam negeri agar tidak ada perang tarif.

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengatakan, meski maskapai berikan tarif promo namun harus tetap mengikuti aturan tarif batas bawah (TBB) tiket pesawat.

"Hal ini harus tetap diawasi agar tidak melanggar TBB yang bisa menjurus pada perang tarif yang dapat merugikan operator sendiri," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Kamis (22/2/2024).

Namun perlu dicatat, aturan TBB ini hanya berlaku untuk rute penerbangan domestik dan kelas ekonomi. Sementara promo yang diberikan untuk tiket penerbangan internasional tidak diwajibkan.

"Kalau gratis internasional memang tidak diatur. Yang kena ketentuan TBB dan TBA hanya domestik," kata Adita.

Oleh karenanya, Kemenhub tidak akan melarang penyelenggaraan promo tiket pesawat selama maskapai memenuhi ketentuan TBB. Pasalnya, promo-promo ini merupakan salah satu strategi maskapai untuk menarik lebih banyak penumpang.

"Adanya tarif diskon, gratis dengan syarat dan lain-lain itu pada dasarnya bagian dari marketing and sales program masing-masing maskapai untuk menarik konsumen di saat low season atau juga bersiap utk menghadapi peak seasons," tuturnya.

Sebagai informasi, PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk memberikan promo tiket pesawat diskon hingga 80 persen untuk rute domestik maupun internasional.

Kemudian, anak usaha Garuda Indonesia yakni Citilink juga memberikan promo tiket pesawat khusus rute ke Jakarta selama 19 sampai 29 Februari 2024.

Promo tiket pesawat murah mulai dari Rp 450.000 ini diberikan Citilink agar para penumpang dapat merayakan Lebaran Idul Fitri dengan berkeliling Jakarta.

Sementara itu, Indonesia AirAsia menebar promo tiket gratis (free seat) dan diskon tiket pesawat khusus rute internasional.

Promo itu bagi pemesanan tiket yang berlangsung pada 19-25 Februari 2024 untuk penerbangan 1 September 2024 hingga 18 Juni 2025.

Promo AirAsia kursi gratis ini berlaku untuk pemerbangan dari Jakarta, Bali, Medan, Surabaya, Yogyakarta, Pekanbaru, Padang, dan Kertajati dengan rute menuju Perth, Singapura, Kuala Lumpur, Penang, hingga Bangkok.

https://money.kompas.com/read/2024/02/22/144257726/maskapai-kompak-tebar-diskon-tiket-pesawat-kemenhub-awasi-agar-tak-ada-perang

Terkini Lainnya

Defisit APBN Pertama Pemerintahan Prabowo-Gibran Dipatok 2,45 Persen-2,58 Persen

Defisit APBN Pertama Pemerintahan Prabowo-Gibran Dipatok 2,45 Persen-2,58 Persen

Whats New
Bos Bulog Sebut Hanya Sedikit Petani yang Manfaatkan Jemput Gabah Beras, Ini Sebabnya

Bos Bulog Sebut Hanya Sedikit Petani yang Manfaatkan Jemput Gabah Beras, Ini Sebabnya

Whats New
Emiten Gas Industri SBMA Bakal Tebar Dividen Rp 1,1 Miliar

Emiten Gas Industri SBMA Bakal Tebar Dividen Rp 1,1 Miliar

Whats New
Citi Indonesia Tunjuk Edwin Pribadi jadi Head of Citi Commercial Bank

Citi Indonesia Tunjuk Edwin Pribadi jadi Head of Citi Commercial Bank

Whats New
OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

Whats New
Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Whats New
Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Whats New
Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Whats New
Potensi Pasar Geospasial di Indonesia

Potensi Pasar Geospasial di Indonesia

Whats New
OJK Minta Lembaga Keuangan Bikin 'Student Loan' Khusus Mahasiswa S-1

OJK Minta Lembaga Keuangan Bikin "Student Loan" Khusus Mahasiswa S-1

Whats New
Soal Tarif PPN 12 Persen, Sri Mulyani: Kami Serahkan kepada Pemerintahan Baru

Soal Tarif PPN 12 Persen, Sri Mulyani: Kami Serahkan kepada Pemerintahan Baru

Whats New
Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Whats New
Kerangka Ekonomi Makro 2025: Pertumbuhan Ekonomi 5,1 - 5,5 Persen, Inflasi 1,5 - 3,5 Persen

Kerangka Ekonomi Makro 2025: Pertumbuhan Ekonomi 5,1 - 5,5 Persen, Inflasi 1,5 - 3,5 Persen

Whats New
Tinjau Fluktuasi Bapok, KPPU Lakukan Sidak Serentak di Sejumlah Pasar

Tinjau Fluktuasi Bapok, KPPU Lakukan Sidak Serentak di Sejumlah Pasar

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke