Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Home Credit Catat Volume Pembiayaan Rp 2,59 Triliun Sepanjang Kuartal I 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Home Credit Indonesia (Home Credit) membukukan volume pembiayaan Rp 2,59 triliun pada kuartal I-2024. Jumlah tersebut meningkat 19,5 persen secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun lalu senilai Rp 2,17 triliun.

Chief Sales Officer Home Credit Dolly Susanto menjelaskan, peningkatan tersebut dicapai melalui pembiayaan yang disalurkan di lebih dari 22.000 toko mitra di seluruh Indonesia.

"Home Credit berkomitmen untuk menyediakan layanan pembiayaan yang cepat, dan ada di mana saja," kata dia dalam keterangan resmi, dikutip Rabu (15/5/2024).

Ia menambahkan, saat ini masyarakat memiliki kebutuhan pembiayaan peralatan kamar tidur seperti kasur. Di samping itu, kebutuan seperti smartphone, gadget, laptop, peralatan elektronik, dan aksesoris mobil juga masih diminati.

Bahkan, data Statita menunjukkan prospek tahunan pasar kasur di Indonesia akan terus bertumbuh beberapa tahun ke depan.

Untuk itu, Home Credit menyediakan layanan pembiayaan furniture, termasuk kasur di dalamnya.

Beberapa manfaat yang dapat dinikmati konsumen adalah bunga 0 persen jika bayar tepat waktu, tenor pembiayaan yang panjang hingga 12 bulan, serta skema cicilan yang transparan.

Salah satu jaringan Home Credit adalah toko matras dan perlengkapan tidur premium yaitu AGM (American Giant Mattress) yang menyediakan merk-merk ternama seperti King Koil, Serta, Tempur dan Florence.

Director of Sales and Marketing PT Duta Abadi Primantara Aria Hermawan mengatakan, AGM juga menawarkan promo menarik setiap bulan dengan berbagai benefit, mulai dari harga spesial, cashback harga hingga berbagai hadiah seperti fitted sheet dalam program Destination of Luxurious Relaxation yang berlaku di Mei 2024.

Home Credit memiliki promo menarik di AGM berupa bunga 0 persen yang dapat diakses di toko-toko AGM seperti di JDC (Jakarta Design Centre), Kemang, Fatmawati, Simpruk Jakarta, Bekasi, Palembang Icon Mall, Pekanbaru, Medan, Jambi, Lampung, Solo, Yogya, Semarang, dan Manado.

Sebagai informasi, Home Credit membukukan volume pembiayaan sekitar Rp 9,3 triliun sepanjang 2023. Angka tersebut meningkat 11 persen secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun lalu senilai Rp 8,4 triliun.

Home Credit kini merupakan bagian dari ekosistem Mitsubishi UFJ Financial Group (MUFG) setelah diakuisisi oleh Bank of Ayudhya Public Company Limited (Krungsri) dan PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk pada 2023.

https://money.kompas.com/read/2024/05/15/150000526/home-credit-catat-volume-pembiayaan-rp-2-59-triliun-sepanjang-kuartal-i-2024

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke