Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PT LNG Energi Utama Sambut Baik Penundaan SAA

Kompas.com - 18/03/2009, 03:31 WIB

 

JAKARTA,KOMPAS.com - PT LNG Energi Utama (PT LEU) menyambut baik niat pemerintah, yang akan menunda pemberian Sales Appointment Agreement (SAA) kepada PT Donggi Senoro, sampai adanya klarifikasi mengenai keterlibatan PT LEU di dalam pembangunan kilang gas LNG Senoro dan Matindok. Sebelumnya, pemerintah, melalui Menteri Energi dan Sumbar Daya Mineral, Purnomo Yusgiantoro, mengatakan bahwa pihaknya akan menunda pemberian Sales Appointment Agreement (SAA) kepada PT Donggi Senoro, sampai permasalahan yang terjadi antara PT Donggi Senoro dan PT LEU jelas dari sisi hukum.

 

"Kami bahkan berharap agar pemerintah meninjau ulang kontrak, yang sudah ditandatangani 22 Januari 2009 silam, antara Pertamina, Medco dan PT Donggi Senoro," kata Presiden Direktur PT LNG Energi Utama, Hariyanto, dalam keterangan pers di Jakarta, Selasa ( 17/3 ).

 

Lebih jauh ia menyatakan bahwa pihaknya memiliki kesangggupan, baik secara teknis maupun finansial, dalam membangun kilang gas di Senoro dan Matindok.

 

"Berikan kami kesempatan membangun kilang gas tersebut, maka kami akan membangun dengan biaya yang jauh lebih murah, dan harga gas yang jauh lebih baik dibandingkan dengan harga yang diajukan PT Donggi Senoro," tegas Hariyanto.

 

Ia menyayangkan pernyataan sejumlah pihak, yang meragukan kemampuan LEU dalam mengembangkan kilang gas tersebut. Sebelumnya, mantan Direktur Utama Pertamina Ari Sumarno menyatakan bahwa PT LEU tidak memiliki kapasitas finansial untuk membangun kilang LNG Senoro. Ari juga sempat mengatakan bahwa PT LEU kalah dalam seleksi tender, karena tidak memiliki lisensi keuangan, sebagai syarat pembangunan kilang.

 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com