Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kangen Roti Ayam Ruby di Cirebon

Kompas.com - 04/06/2012, 07:02 WIB

KOMPAS.com - Saya sempat tinggal di kota Cirebon selama bertahun-tahun, dan ada satu toko roti langgangan keluarga kami dari dulu sampai sekarang, namanya adalah Toko Roti Ruby. Ada satu roti buatan toko Ruby yang selalu saya gemari, yaitu Roti Ayam. Meskipun sekarang sudah pindah ke Jakarta, tapi tetap kangen dengan roti Ayam Ruby.

Makanya kemarin pas ke Cirebon, tidak saya sia-siakan kesempatan untuk mampir ke sini. Setelah kenyang menyantap nasi jamblang Bu Nur, saya pun langsung berhenti mampir ke Toko Ruby yang memang masih satu jalan dengan jamblang Bu Nur yaitu Jalan Tentara Pelajar.

Wah, ternyata sekarang tokonya sudah baru, habis direnovasi.. Jadi lebih modern dan lebih luas. Meskipun tampilan tokonya baru, tapi tetap roti ayam yang menjadi favorit disini. Saya pun segera mengambil beberapa roti ayam dan roti ayam susis. Sekaligus beli beberapa lagi buat oleh oleh.

Yup, ternyata roti Ruby ini memang lumayan terkenal lho, ada beberapa teman kakak saya yang nitip roti ayam ruby ini. Kakak saya sampai membeli hingga 3 kotak roti ayam.

Apa sih istimewanya roti ayam Ruby? Ini dia, rotinya yang empuk itu berisi daging ayam cincang yang manis dan gurih, dan isinya tidak pelit, tapi banyak banget. Jadi puas menyantapnya he he...

Tidak hanya roti ayamnya saja yang enak, roti-roti lainnya pun juga enak, ada roti abon roll, roti srikaya, roti bluder, dan masih banyak lagi. Aneka oleh-oleh pun ada disini. Harganya pun bervariasi. Roti ayam Rp 7.000, roti coklat Rp 6.000, roti pisang keju Rp 6.000, roti abon roll Rp 9.000, roti keju Rp 6.000.

Kalau hari Sabtu-Minggu disini juga ada nasi kuning, dan nasi langgi... ini juga enak lho. Tapi jangan terlalu siang datangnya kalau ingin mencoba nasi kuning dan nasi langgi, takut kehabisan. Hmm... terbayar sudah rasa kangen saya sama si Roti Ayam Ruby. (Yudi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

    Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

    Whats New
    OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

    OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

    Whats New
    Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

    Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

    Whats New
    Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

    Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

    Whats New
    Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

    Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

    Whats New
    Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

    Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

    Work Smart
    Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

    Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

    Whats New
    Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

    Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

    Whats New
    Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

    Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

    Whats New
    Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

    Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

    Earn Smart
    Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

    Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

    Whats New
    Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

    Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

    Whats New
    Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

    Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

    Whats New
    Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

    Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

    Earn Smart
    Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

    Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

    Whats New
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com