Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waah...Pemegang Jamsostek Bisa Menyewa Rusun!

Kompas.com - 10/09/2012, 13:59 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jamsostek Wilayah VI akan membangun rumah susun sederhana sewa (rusunawa) untuk pekerja peserta program Jaminan Sosial Tenaga Kerja (Jamsostek). Melalui Jamsostek Wilayah VI, rusunawa yang akan dibangun itu seluas 3,5 hektare terdiri dari dua blok berkapasitas 200 unit di Surabaya Barat, Jawa Timur.

"Hunian bagi para pekerja yang belum memiliki rumah tersebut akan disewakan dengan tarif murah berkisar Rp 400.000 - Rp 500.000 per unit per bulan dan berlokasi di dekat kawasan industri," kata Kepala Bagian Program Khusus PT Jamsostek (Persero) Wilayah VI Jatim, Bali, NTB dan NTT, Firman Ardi, dalam siaran pers di Jakarta, Senin (10/9/2012).

Jamsostek, menurut Firman, masih mencari lahan yang cocok untuk mendirikan rusunawa tersebut. Areal yang dibutuhkan seluas 3,5 hektare di Surabaya Barat.

"Kami akan membeli lahan tersebut, dan bila telah menemukan lokasi yang cocok akan segera kami ajukan ke kantor pusat guna memperoleh persetujuan. Diharapkan akhir tahun ini sudah memperoleh lahan," katanya.

Rusunawa yang akan dibangun itu, lanjut Firman, berupa dua blok untuk hunian pekerja lajang dan pekerja sudah berkeluarga. Masing-masing blok rusunawa itu terdiri dari 100 unit. Adapun setiap unit dapat dihuni empat pekerja lajang, dengan sewa berkisar Rp 100.000 sampai Rp 125.000 per bulan per orang.

Rusunawa tersebut akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang dibutuhkan penghuninya seperti klinik kesehatan dan toko yang menyediakan kebutuhan pokok sehari-hari. Pengelolaannya kelak akan diserahkan pihak ketiga.

"Rencana membangun rusunawa itu telah disiapkan sejak tahun lalu dan telah banyak kontraktor yang mengajukan diri untuk menangani pembangunannya, tapi hingga kini masih terkendala belum ditemukannya lahan," ujarnya.

Firman menambahkan, di Surabaya dan sekitarnya dibutuhkan beberapa blok rusunawa mengingat jumlah pekerjanya tergolong besar.

Pekerja peserta program Jamsostek yang dihimpun PT Jamsostek Wilayah VI saat ini tercatat 3,4 juta orang yang tersebar di empat provinsi (Jatim, Bali, NTB dan NTT), di antaranya yang tergolong peserta aktif sebanyak 1,3 juta orang, sebagian besar terdapat di Jatim.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Whats New
Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Whats New
Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Whats New
Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi 'Feeder' bagi Malaysia dan Singapura

Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi "Feeder" bagi Malaysia dan Singapura

Whats New
Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Whats New
Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Whats New
Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Whats New
Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Whats New
Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada  Kuartal I 2024

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada Kuartal I 2024

Whats New
Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Work Smart
Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Whats New
Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Whats New
BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com