Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurut Sri Mulyani, "Fintech" Jadi Kesempatan bagi UMKM

Kompas.com - 30/08/2016, 12:40 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyatakan, industri layanan keuangan berbasis teknologi informasi atau financial technology (fintech) menjadi kesempatan bagi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Dengan demikian, UMKM akan memiliki akses keuangan yang baik.

Menurut Sri Mulyani, banyak unsur kesenjangan yang terjadi lantaran pelaku ekonomi di tingkat UMKM tidak memiliki akses keuangan yang sama. Ia memberi contoh adalah akses kredit modal kerja maupun volume aktivitas untuk investasi.

Sri Mulyani menuturkan, UMKM pun masih memiliki kemampuan yang terbatas dalam pengelolaan keuangan. Menurut dia, kemampuan UMKM untuk membentuk neraca hingga akses permodalan pun masih terbatas.

"Fintech merupakan suatu kesempatan bagi UMKM untuk bisa mendapatkan akses untuk bisa terjangkau," jelas Sri Mulyani pada acara Indonesia Fintech Festival & Conference (IFFC) di ICE BSD, Selasa (30/8/2016).

Sri Mulyani menyatakan, dengan fintech maka UMKM tidak lagi memiliki kemampuan penetrasi yang terbatas. Hadirnya fintech, kata dia, merupakan kesempatan baik untuk menyelesaikan masalah daya jangkau.

Oleh sebab itu, Sri Mulyani pun mendorong pemerintah maupun pelaku industri keuangan untuk bisa terkoneksi dengan para pelaku UMKM. Koneksi tersebut dapat dilakukan melalui transaksi yang menguntungkan dengan pelaku-pelaku usaha yang skalanya sangat kecil.

"Dulu menyentuh dan menjangkau pelaku UMKM biayanya sangat berisiko. Dengan fintech telah dimungkinkan suatu biaya transaksi yang sifatnya sangat kecil, efisien," ungkap Sri Mulyani. (Baca: Sri Mulyani: Perbankan Jangan Anggap "Fintech" Saingan)

Kompas TV Maraknya "Fintech" di Indo, Apa Sih Itu?
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Walau Pendapatan Turun, PT Timah Bukukan Kenaikan Laba Per Kuartal I 2024

Walau Pendapatan Turun, PT Timah Bukukan Kenaikan Laba Per Kuartal I 2024

Whats New
OJK Cabut Izin Usaha PT BPR Dananta Kabupaten Kudus

OJK Cabut Izin Usaha PT BPR Dananta Kabupaten Kudus

Whats New
Di Perda Klungkung, Justru Bukan Warung Madura yang Dilarang Buka 24 Jam, tapi Ritel Modern

Di Perda Klungkung, Justru Bukan Warung Madura yang Dilarang Buka 24 Jam, tapi Ritel Modern

Whats New
Harga BBM Vivo dan BP Kompak Naik Per 1 Mei 2024, Cek Rinciannya!

Harga BBM Vivo dan BP Kompak Naik Per 1 Mei 2024, Cek Rinciannya!

Whats New
Gerakan Serikat Buruh Minta Prabowo Cabut UU Cipta Kerja, Ini Alasannya

Gerakan Serikat Buruh Minta Prabowo Cabut UU Cipta Kerja, Ini Alasannya

Whats New
Emiten Menara Telko Tower Bersama Catatkan Pendapatan Rp 1,7 Triliun Per Kuartal I 2024

Emiten Menara Telko Tower Bersama Catatkan Pendapatan Rp 1,7 Triliun Per Kuartal I 2024

Whats New
Kinerja 2023 'Kinclong', Emiten TI ATIC Sasar Pasar Baru Konsultasi Cloud pada 2024

Kinerja 2023 "Kinclong", Emiten TI ATIC Sasar Pasar Baru Konsultasi Cloud pada 2024

Whats New
Bela Warung Madura, Menteri Teten: Jangan Sampai Tersisih oleh Ritel Modern

Bela Warung Madura, Menteri Teten: Jangan Sampai Tersisih oleh Ritel Modern

Whats New
Info Lengkap Mata Uang Riyal ke Rupiah

Info Lengkap Mata Uang Riyal ke Rupiah

Whats New
Hindari Macet Demo Buruh 1 Mei, KAI Ubah Operasional 12 Kereta Api

Hindari Macet Demo Buruh 1 Mei, KAI Ubah Operasional 12 Kereta Api

Whats New
Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Whats New
Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Whats New
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Rabu 1 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Rabu 1 Mei 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
7 Bandara Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

7 Bandara Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com