Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bursa Saham Global Memerah Jelang Pelantikan Trump

Kompas.com - 20/01/2017, 08:43 WIB
Aprillia Ika

Penulis

Sumber Reuters

KOMPAS.com - Bursa saham di Amerika Serikat (AS) ditutup memerah, sehari menjelang pidato pelantikan presiden terpilih AS Donald Trump di Kamis (19/1/2017) waktu setempat atau Jumat waktu Indonesia.

Tiga indeks utama bursa AS ditutup turun, walaupun semua indeks pada awalnya dibuka di jalur hijau.  

Seperti dikutip dari Reuters, indeks Dow Jones ditutup turun 0,37 persen atau turun 72,32 poin ke level 19.732,40.

Indeks Nasdaq Composite ditutup turun 0,28 persen atau turun 15,57 poin ke level 5.540,08.

Sementara indeks S&P 500 ditutup turun 0,36 persen atau turun 8,20 poin ke level 2.263,69.

Di Asia, bursa saham juga ditutup memerah jelang pelantikan Trump. Para investor menanti pergerakan pasar keuangan di AS serta menanti data kinerja kuartal IV dan GDP tahun 2016 China.

Pertumbuhan GDP China menjadi petunjuk bagi pasar, bagaimana negara perekonomian kedua terbesar di dunia tersebut akan bergerak di 2017.  

Indeks MSCI untuk Asia Pasifik dengan saham di luar Jepang terpantau turun 0,1 persen. Sementara Indeks Nikkei di Jepang naik 0,1 persen, namun secara mingguan turun hampir 1 persen.

Sementara indeks di Australia turun 0,6 persen, sehingga secara total dalam seminggu sudah turun 11 persen.

Sedangkan saham di Korea turun 0,3 persen dan secara mingguan sudah turun 0,5 persen.

Polling ekonom yang dihelat Reuters, memperkirakan perekonomian China akan tumbuh di 6,7 persen di kuartal IV dibanding periode sama tahun sebelumnya. Pertumbuhan tersebut didorong oleh tingginya pembelanjaan pemerintah dan pinjaman perbankan.

Ric Spooner, chief market analyst di CMC Markets di Sydney mengatakan, para investor mengawasi data GDP China. "Reaksi pasar juga terdiam akibat mengawasi pelantikan Trump," kata dia.

Pasar juga menantikan pidato Janet Yellen, Gubernur Bank Sentral AS Federal Reserve. Terutama, untuk gambaran kenaikan suku bunga acuan di AS tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KAI Bakal Terima 1 Rangkaian Kereta LRT Jabodebek yang Diperbaiki INKA

KAI Bakal Terima 1 Rangkaian Kereta LRT Jabodebek yang Diperbaiki INKA

Whats New
BTN Relokasi Kantor Cabang di Cirebon, Bidik Potensi Industri Properti

BTN Relokasi Kantor Cabang di Cirebon, Bidik Potensi Industri Properti

Whats New
Pengelola Gedung Perkantoran Wisma 46 Ajak 'Tenant' Donasi ke Panti Asuhan

Pengelola Gedung Perkantoran Wisma 46 Ajak "Tenant" Donasi ke Panti Asuhan

Whats New
Shell Dikabarkan Bakal Lepas Bisnis SPBU di Malaysia ke Saudi Aramco

Shell Dikabarkan Bakal Lepas Bisnis SPBU di Malaysia ke Saudi Aramco

Whats New
Utang Rafaksi Tak Kunjung Dibayar, Pengusaha Ritel Minta Kepastian

Utang Rafaksi Tak Kunjung Dibayar, Pengusaha Ritel Minta Kepastian

Whats New
BEI Enggan Buru-buru Suspensi Saham BATA, Ini Sebabnya

BEI Enggan Buru-buru Suspensi Saham BATA, Ini Sebabnya

Whats New
PT Pamapersada Nusantara Buka Lowongan Kerja hingga 10 Mei 2024, Cek Syaratnya

PT Pamapersada Nusantara Buka Lowongan Kerja hingga 10 Mei 2024, Cek Syaratnya

Work Smart
Koperasi dan SDGs, Navigasi untuk Pemerintahan Mendatang

Koperasi dan SDGs, Navigasi untuk Pemerintahan Mendatang

Whats New
Cadangan Devisa RI  Turun Jadi 136,2 Miliar Dollar AS, Ini Penyebabnya

Cadangan Devisa RI Turun Jadi 136,2 Miliar Dollar AS, Ini Penyebabnya

Whats New
Bea Cukai Klarifikasi Kasus TKW Beli Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta

Bea Cukai Klarifikasi Kasus TKW Beli Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta

Whats New
Luhut Optimistis Upacara HUT RI Ke-79 Bisa Dilaksanakan di IKN

Luhut Optimistis Upacara HUT RI Ke-79 Bisa Dilaksanakan di IKN

Whats New
Perkuat Distribusi, Nestlé Indonesia Dukung PT Rukun Mitra Sejati Perluas Jaringan di Banda Aceh

Perkuat Distribusi, Nestlé Indonesia Dukung PT Rukun Mitra Sejati Perluas Jaringan di Banda Aceh

BrandzView
Simak, Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Simak, Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Whats New
Harga Emas Dunia Turun di Tengah Penantian Pasar

Harga Emas Dunia Turun di Tengah Penantian Pasar

Whats New
Resmi Melantai di BEI, Saham Emiten Aspal SOLA Naik 30 Persen

Resmi Melantai di BEI, Saham Emiten Aspal SOLA Naik 30 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com