Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babysitter atau Daycare, Lebih Hemat Mana?

Kompas.com - 20/05/2017, 13:00 WIB

Sebaliknya, bila Anda memakai jasa pengasuh anak, kebutuhan menyiapkan makanan menjadi tanggungjawab Anda sendiri. Sama halnya dengan pemenuhan kebutuhan mainan anak untuk mendukung tumbuh kembang anak Anda.

3. Biaya alat pendukung vs biaya transportasi

Bila Anda menitipkan anak melalui jasa babysitter, Anda perlu menyisihkan dana untuk melengkapi fitur pengawasan agar keamanan anak bisa lebih terjamin.

Misalnya, membeli kamera pengawas CCTV. Harga CCTV yang bisa dipantau lewat mobile phone tidak mahal. Di pasar saat ini banyak tersedia produk CCTV dengan harga di bawah Rp 500.000 per unit.

Adapun ketika Anda menitipkan anak di daycare, Anda perlu berhitung biaya transportasi mengantar jemput anak ke tempat penitipan anak.

4. Biaya fleksibilitas

Mempekerjakan babysitter penuh waktu memberi keuntungan nonmaterial berupa fleksibilitas waktu. Anda tidak perlu terburu-buru pulang dari tempat kerja demi mengejar batas waktu penjemputan anak.

Sebaliknya, bila di daycare, Anda harus bisa memastikan menjemput anak di waktu yang sudah pasti. Bila tidak, maka akan ada biaya keterlambatan yang harus Anda bayarkan pada daycare tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com